Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Gubernur Saat Pembukaan Pekan Olahraga Provinsi Jawa Timur

Kompas.com - 07/07/2019, 10:03 WIB
Hamzah Arfah,
Krisiandi

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Perhelatan olahraga multi-cabang di Jawa Timur, Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI 2019 resmi dibuka Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di Stadion Surajaya, Sabtu (6/7/2019) malam.

Tidak hanya Khofifah, hadir pula Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak, Ketua Umum KONI Jatim Erlangga Satriagung, dan beberapa tokoh lain di Jatim.

Dalam agenda pembukaan, Khofifah berpesan kepada semua pihak, khususnya kepada 7.818 atlet dan 2.848 official yang bakal bertanding mewakili kabupaten/kota masing-masing untuk menjaga dan menjunjung tinggi aktivitas.

"Atlet Jatim harus go internasional. Jangan bermain curang, junjung sportivitas saat bertanding," ujar Khofifah saat memberikan sambutan.

Selain mengajak para atlet untuk menjaga sportivitas selama bertanding, perempuan yang sempat menjabat sebagai menteri sosial ini juga menilai, ajang seperti Porprov sangat positif dan dapat menghindarkan generasi muda akan kontaminasi lingkungan buruk maupun narkotika.

"Perlu saya tekankan, bahwa kegiatan ini adalah mencegah generasi muda terhindar dari penyalahgunaan narkoba," ucap dia.

Baca juga: Madiun Tuan Rumah Pekan Olahraga Tradisional Jati

Selain Kabupaten Lamongan, Porprov kali ini juga digelar di Gresik, Tuban, serta Bojonegoro, sebagai tuan rumah bersama. Sebanyak 525 nomor bakal dipertandingkan, yang terbagi dalam 43 cabang olahraga (cabor) dalam ajang ini.

"Di Lamongan mempertandingkan 10 cabor, Gresik sembilan cabor, Tuban ada 12 cabor, dan Bojonegoro 11 cabor," kata Erlangga.

Kompas TV Berikut rangkuman berita pilihan Kompas TV dalam TOP 3 NEWS: 1. Setelah lebih dari sepekan dirawat di Rumah Sakit Umum Dokter Soetomo, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, hari ini diperbolehkan pulang. Namun, Risma harus tetap menjalani rawat jalan untuk menstabilkan kondisi kesehatannya. Risma sudah mendapatkan izin dari tim dokter setelah dinyatakan kondisinya membaik. Namun risma masih diwajibkan untuk menjalani rawat jalan. Sebelumnya, Risma dirawat intensif sejak 25 Juni lalu oleh 15 dokter spesialis. Ia menderita sesak napas dan maag akut akibat kelelahan. 2. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memenuhi panggilan sebagai saksi, dalam sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor Jakarta. Khofifah diperiksa terkait kasus jual beli jabatan di kementerian agama. Sebelumnya, pada 26 Juni lalu Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin bersaksi bahwa Khofifah dan Romahurmuziy merekomendasikan nama Haris Hasanuddin untuk menduduki jabatan kakanwil kementerian agama Jawa Timur. 3. Seusai menyelesaikan perselisihan hasil pemilihan umum pilpres 2019, mahkamah konstitusi kini melanjutkan sidang PHPU untuk anggota legislatif. Dari 340 permohonan yang diajukan, MK meregistrasi sebanyak 260 perkara. Dari 260 perkara, sebanyak 248 perkara diajukan parpol. Satu perkara diajukan pemohon Partai Berkarya berkaitan dengan <em>Parliamentary Threshold</em>.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com