Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov Sulsel Bantah Ada Arahan Plt Gubernur Agar Forkopimda Toraja Utara Divaksin Moderna

Kompas.com - 13/08/2021, 16:58 WIB
Hendra Cipto,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com – Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan, Ichsan Mustari, membantah soal adanya arahan Pelaksana tugas (Plt) Gubernur, Andi Sudirman Sulaiman, agar Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Toraja Utara dapat vaksin dosis ketiga.

Menurut Ichsan, vaksin dosis ketiga yang dikirimkan ke-24 kabupaten dan kota di Sulsel hanya diperuntukkan tenaga kesehatan (nakes) saja.

“Pemerintah Provinsi Sulsel menegaskan bahwa vaksin dosis ketiga hanya diperuntukan untuk kalangan tenaga kesehatan (nakes) saja. Tidak ada perintah dari Plt Gubernur Sulsel untuk pihak selain nakes mendapatkan vaksinasi,” tegas Ichsan, Jumat (13/8/2021).

Baca juga: Tak Hanya Nakes, Pimpinan Daerah di Toraja Utara Juga Ikut Vaksinasi Tahap 3 dengan Vaksin Moderna

Ichsan menyatakan, seluruh kabupaten dan kota di Sulsel yang diarahkan untuk vaksin dosis ketiga juga diperuntukkan Forkopimda.

“Coba koordinasi ke kota masing-masing. Tidak ada perintahnya vaksin dosis ketiga untuk Forkopimda. Kita fokus jalankan vaksin ke masyarakat dululah,” tegasnya.

Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wiradjati Kusuma pun memberikan klarifikasi melalui akun media sosial pribadinya.

Dalam klarifikasi itu, Yudha menegaskan soal vaksin dosis ketiga atas undangan Pemda Toraja Utara dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara.

Baca juga: 12.800 Nakes di Solo Disuntik Vaksin Booster Moderna

Pemda Toraja Utara memastikan Kapolres Toraja Utara perlu mendapatkan vaksin dosis ketiga, sebab Polres Toraja Utara merupakan bagian dari Satgas Covid-19 sebagai garda terdepan dalam menanggulangan Covid-19 di Toraja Utara yang masih menerapkan PPKM level 3.

Selain itu, arahan dari Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman agar tenaga kesehatan (nakes) dan Forkopimda untuk mendapat vaksin dosis ketiga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Regional
Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Regional
Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Regional
Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Regional
Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Regional
BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

Regional
Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Regional
2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

Regional
Aniaya 2 'Debt Collector', Aiptu FN Sudah Jadi Tersangka

Aniaya 2 "Debt Collector", Aiptu FN Sudah Jadi Tersangka

Regional
Kunci di Balik Kegigihaan Ernando Ari, Ada Doa Ibu yang Tak Pernah Padam

Kunci di Balik Kegigihaan Ernando Ari, Ada Doa Ibu yang Tak Pernah Padam

Regional
Karyawan Warung Bakso di Semarang Perkosa Rekan Kerjanya, Pelaku: Saya Nafsu

Karyawan Warung Bakso di Semarang Perkosa Rekan Kerjanya, Pelaku: Saya Nafsu

Regional
Cerita Pilu Kasus Adik Aniaya Kakak di Klaten, Ibu yang Sakit Stroke Tak Tahu Anaknya Tewas

Cerita Pilu Kasus Adik Aniaya Kakak di Klaten, Ibu yang Sakit Stroke Tak Tahu Anaknya Tewas

Regional
Tolak Kenaikan UKT, Ratusan Mahasiswa Unsoed Geruduk Rektorat

Tolak Kenaikan UKT, Ratusan Mahasiswa Unsoed Geruduk Rektorat

Regional
Tanggapan RSUD Ulin Banjarmasin Usai Dilaporkan atas Kasus Malapraktik

Tanggapan RSUD Ulin Banjarmasin Usai Dilaporkan atas Kasus Malapraktik

Regional
Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com