Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bersih-bersih Makam Tua, Warga Kulon Progo Temukan Batu-batu Mirip Gamelan

Kompas.com - 26/08/2021, 20:48 WIB
Dani Julius Zebua,
Khairina

Tim Redaksi

 

KULON PROGO, KOMPAS.com – Warga kerja bakti membersihkan sebuah makam tua malah menemukan batu-batu dengan bentuk tidak biasa di pemakaman umum Pedukuhan Papak, Kalurahan Kalirejo, Kapanewon Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Warga menyebutnya sebagai batu gamelan karena beberapa bagian batu itu mirip bagian-bagian dari gamelan.

Batu bentuk seragam, mayoritas kotak memanjang 40-an sentimeter, batu berbentuk papan, dan ada yang seperti sisi gamelan. Beberapa ada yang berornamen dan terpahat.

Batu diperkirakan memiliki nilai purbakala.

“Bentuknya seperti perangkat gambang dan bonang. Bahannya seperti batu candi. Batu seperti ini tidak ada di sekitar sini,” kata Jemangin, tokoh warga Papak di lokasi temuan, Kamis (26/8/2021).

Baca juga: Tolak Vaksin AstraZeneca, Badan Pengelola Islamic Center Samarinda Batal Gelar Vaksinasi Massal

Pemakaman tersebut berada di kaki sebuah bukit dan di pinggir sungai Papak. Kuburan tersebut konon sudah ada sejak zaman sebelum kemerdekaan. Pemakaman berhadapan dengan pekarangan milik Kadarno (59), warga setempat.

Warga Papak memiliki tradisi bersih-bersih makam pada bulan Suro. Mereka merapikan nisan, membersihkan dari rumput dan memperbaiki gundukan.

Salah satu makam yang diperbaiki adalah sebuah makam tanpa nisan, namun orang menyebutnya makam orang bernama Simplek.

Warga yang sudah sepuh di Papak mengenal nama Simplek sebagai pemain ledek atau ronggeng di masa lalu. Nama itu pun mereka dapat dari cerita orang tua terdahulu.

Saat membersihkan makam, mereka menemukan batu. Lantas, mereka menggali hingga kedalaman hampir satu meter. Mereka pun menemukan puluhan batu tidak biasa dari makam Simplek ini.

Batu dikumpulkan dan dibersihkan.

“Batu seperti batu (bahan untuk) candi,” kata Jemangin.

Kasdi (72) sesepuh warga. Dulunya juga penari di kesenian gambyong di Papak.

Ia mengungkapkan, bentuk batu ada yang mirip bagian dari gamelan, yakni seperti bonang, saron dan gambang. Bentuknya masih terlihat baik dengan ukiran sederhananya. Semua didapat dari kuburan Simplek.

Dulunya, kuburan itu juga ada semacam batu relief perempuan bersanggul duduk bersila. Hilang pada tahun 1991.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Menghilang, Pedagang Durian 'Sambo' Muncul Lagi di Demak

Sempat Menghilang, Pedagang Durian "Sambo" Muncul Lagi di Demak

Regional
Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Regional
Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Regional
Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Regional
Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Regional
Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Regional
Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Regional
Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Regional
BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

Regional
Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Regional
2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

Regional
Aniaya 2 'Debt Collector', Aiptu FN Sudah Jadi Tersangka

Aniaya 2 "Debt Collector", Aiptu FN Sudah Jadi Tersangka

Regional
Kunci di Balik Kegigihaan Ernando Ari, Ada Doa Ibu yang Tak Pernah Padam

Kunci di Balik Kegigihaan Ernando Ari, Ada Doa Ibu yang Tak Pernah Padam

Regional
Karyawan Warung Bakso di Semarang Perkosa Rekan Kerjanya, Pelaku: Saya Nafsu

Karyawan Warung Bakso di Semarang Perkosa Rekan Kerjanya, Pelaku: Saya Nafsu

Regional
Cerita Pilu Kasus Adik Aniaya Kakak di Klaten, Ibu yang Sakit Stroke Tak Tahu Anaknya Tewas

Cerita Pilu Kasus Adik Aniaya Kakak di Klaten, Ibu yang Sakit Stroke Tak Tahu Anaknya Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com