Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip 'Kebun Ceria', dari Lahan Angker hingga Penyelamat Dompet Warga di Mojokerto

Kompas.com - 16/11/2020, 07:15 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

 

"Kegiatan seperti ini sangat positif dan manfaatnya luar biasa, terutama saat Pandemi Covid-19. Kebutuhan warga bisa ditopang dari sini," ujar Iskak.

Selain keberadaan kebun sayur yang bisa menopang kebutuhan dapur warga, belasan ribu ikan yang dipelihara di Sungai Sinoman juga bisa dinikmati warga secara cuma-cuma sesuai kebutuhan konsumsi mereka.

"Manfaat lainnya, udara dan lingkungan bersih. Masyarakat kalau memerlukan udara sejuk tinggal ke kebun ini, kalau perlu menghilangkan stres bisa melihat ikan-ikan di sungai," ujar Iskak.

Warga lingkungan RT 004 Mertin mengatakan, dari 'Kebun Ceria' warga setempat khususnya ibu-ibu bisa belajar tentang pertanian, mulai dari pengolahan lahan, menanam, merawat hingga panen.

Padahal, sebelumnya, ujar dia, hampir semua warga lingkungan RT 004 tidak memiliki latar belakang ataupun pengetahuan soal pertanian.

"Sekarang jadi mulai ngerti soal pertanian. Padahal, hampir semua warga di sini sebelumnya tidak tahu soal pertanian," kata Mertin.

Dia menuturkan, sejak ada lahan tanaman sayur organik di lingkungannya, warga semakin kompak dan perilaku gotong royong kian meningkat.

Sungai di depan rumahnya juga menjadi bersih dan asri karena adanya kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah ke sungai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com