Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal yang Berubah secara Fisik di Kota Bandung

Kompas.com - 18/01/2017, 16:21 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

Sejumlah kios berwarna-warni tampak terpajang di sisi jalan. Ada 197 kios disiapkan untuk menampung para PKL. Bunga-bunga pun terpasang mengiringi tiap lekuk jembatan untuk memberi kesan hijau.

Meski berada di atas jalan, pengunjung tak usah khawatir tersengat terik matahari. Sebab, lokasi ini dipenuhi dengan pepohonan rimbun.

Skywalk Cihampelas juga ramah bagi kaum difabel. Setiap pintu masuk dilengkapi dengan lift sebagai akses masuk bagi kaum difabel.

Proyek Skywalk Cihampelas dikerjakan oleh PT Likatama Graha Mandiri. Sejatinya, proyek itu ditargetkan rampung pada Desember 2016 lalu. Namun, ragam kendala membuat proyek tersebut molor hingga Januari 2017.

2. Bandung Creative Hub (BCH)

Emil kembali membuat terobosan anyar dengan membangun Bandung Creative Hub (BCH). Lokasinya berada di Jalan Sukabumi, Bandung.

Gedung itu berfungsi sebagai pusat industri kreatif yang nantinya bisa diakses oleh para komunitas kreatif Bandung. Proyek itu mulai dikerjakan pada Agustus 2016 lalu dengan dana Rp 50 miliar dari Pemerintah Kota Bandung.

Sesuai namanya, struktur bangunan tersebut berbentuk cukup unik. Mengingat proyek itu memiliki tingkat kesulitan yang tinggi, Emil pun turun tangan untuk mengawasi langsung proyek tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com