Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Orang Ikut Penjaringan Bupati Semarang di Gerindra, Keseriusan Dilihat Saat Pengembalian Formulir

Kompas.com - 24/05/2024, 17:24 WIB
Dian Ade Permana,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

UNGARAN, KOMPAS.com - Sebanyak 10 kandidat bakal calon Bupati-Wakil Bupati Semarang telah mengambil formulir pendaftaran di DPC Partai Gerindra Kabupaten Semarang.

Meski begitu, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Semarang Sudarjak Agus Kasworo masih belum mau mengungkapkan 10 nama pengambil formulir tersebut.

"Mereka kan baru mengambil formulir, nanti keseriusannya terlihat saat mengembalikan formulir," ujarnya, Jumat (24/5/2024).

"Sebanyak 10 orang yang mendaftar tersebut komposisinya ada yang mengambil formulir untuk posisi bupati, wakil bupati, atau keduanya," imbuhnya.

Baca juga: Update Daftar Cawali-Cawawali Solo dari PDI-P, Siapa Saja Mereka?

Menurut Sudarjak, saat pengembalian formulir, pendaftar harus datang langsung ke kantor DPC Partai Gerindra Kabupaten Semarang.

"Sekaligus untuk menjalani verifikasi tahap awal, verifikasi administrasi. Jadwal kedatangan akan diatur agar kandidat tidak bertumpukan," ungkap dia..

Partai Gerindra imbuhnya, hanya memiliki empat kursi di DPRD Kabupaten Semarang, sehingga harus berkoalisi dengan partai lain.

"Kita terus berkomunikasi dengan partai lain untuk menjalin komunikasi. Sudah ada beberapa yang intens," kata dia.

Baca juga: Pilkada Banyumas, 10 Nama Berebut Tiket PDI-P, Siapa Saja Mereka?


Baca juga: Pilkada Banyumas, 10 Nama Berebut Tiket PDI-P, Siapa Saja Mereka?

Potensi Kabupaten Semarang

Salah seorang pengambil formulir di DPC Partai Gerindra Kabupaten Semarang adalah pendiri Arus Bawah Indonesia, Herjuna Satriatmaja Widayat.

Mantan Direktur Utama PT Propernas Griya Utama (anak perusahaan Perumnas) ini mengambil formulir didampingi puluhan pendukungnya yang didominasi anak muda.

"Sekarang memang era anak muda untuk berkarya sesuai dengan dunianya masing-masing. Bagi saya, meninggalkan dunia bisnis untuk terjun ke politik ini juga keputusan besar," kata dia.

Herjuna mengungkapkan Kabupaten Semarang masih punya potensi besar untuk dikembangkan. Karena memiliki akses jalan tol, potensi alam pegunungan dan perairan, serta kawasan industri.

"Selain itu juga toleransi antar umat beragamnya juga tinggi," katanya lagi.

Baca juga: Sinyal Duet Gerindra dan PKB di Pilkada Jateng 2024 Menguat, Apa Indikasinya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jokowi Shalat Id di Masjid Baiturrahman Semarang, Warga Datang Sebelum Subuh

Jokowi Shalat Id di Masjid Baiturrahman Semarang, Warga Datang Sebelum Subuh

Regional
3 Pria di Kupang Ditikam Saat Nobar Euro, Polisi Disiagakan Antisipasi Balas Dendam

3 Pria di Kupang Ditikam Saat Nobar Euro, Polisi Disiagakan Antisipasi Balas Dendam

Regional
Jokowi Berkurban Sapi Simental 1 Ton di Masjid Agung Solo

Jokowi Berkurban Sapi Simental 1 Ton di Masjid Agung Solo

Regional
Warna Air Danau Kelimutu Berubah, Apa Penyebabnya?

Warna Air Danau Kelimutu Berubah, Apa Penyebabnya?

Regional
Kedapatan Berjudi 'Online' Dalam Warung Kopi di Aceh, 20 Orang Ditangkap

Kedapatan Berjudi "Online" Dalam Warung Kopi di Aceh, 20 Orang Ditangkap

Regional
2 Jambret di Pekanbaru Ini Kerap 'Nyabu', Pelaku Tewaskan Penjual Sate

2 Jambret di Pekanbaru Ini Kerap "Nyabu", Pelaku Tewaskan Penjual Sate

Regional
Mengamuk di Kopitiam, Sapi Kurban Seruduk Pengunjung dan Pekerja

Mengamuk di Kopitiam, Sapi Kurban Seruduk Pengunjung dan Pekerja

Regional
3 Pria di Kupang Ditikam Saat Nobar Euro, 1 Tewas dan 2 Terluka

3 Pria di Kupang Ditikam Saat Nobar Euro, 1 Tewas dan 2 Terluka

Regional
Anak Kosnya Digerebek Kumpul Kebo, Pemilik Kos Pilih Kabur

Anak Kosnya Digerebek Kumpul Kebo, Pemilik Kos Pilih Kabur

Regional
Ditarget Rampung Agustus, Pengerjaan Nusantara Airport di IKN Terkendala Hujan,

Ditarget Rampung Agustus, Pengerjaan Nusantara Airport di IKN Terkendala Hujan,

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Tinggi Kolom Abu Capai 1 Km

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Tinggi Kolom Abu Capai 1 Km

Regional
Saat Kapolda Jateng Peringatkan Pelaku Lain Pengeroyokan Bos Rental...

Saat Kapolda Jateng Peringatkan Pelaku Lain Pengeroyokan Bos Rental...

Regional
Peran 6 Tersangka Baru Kasus Pengeroyokan Bos Rental di Pati

Peran 6 Tersangka Baru Kasus Pengeroyokan Bos Rental di Pati

Regional
Perempuan Muda di Kota Jambi Dibunuh Teman Kencan di Kosan, Pelaku dan Korban Kenalan di Aplikasi Online

Perempuan Muda di Kota Jambi Dibunuh Teman Kencan di Kosan, Pelaku dan Korban Kenalan di Aplikasi Online

Regional
Ketua KPU Hasyim Asy'ari Jadi Khatib Shalat Idul Adha di Simpang Lima Kota Semarang, Dihadiri Jokowi

Ketua KPU Hasyim Asy'ari Jadi Khatib Shalat Idul Adha di Simpang Lima Kota Semarang, Dihadiri Jokowi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com