Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peran 6 Tersangka Baru Kasus Pengeroyokan Bos Rental di Pati

Kompas.com - 16/06/2024, 16:03 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Polisi kembali menangkap pengeroyok bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah (Jateng).

Ada enam orang yang diringkus, yakni berinisial SU (63), STJ (35), SA (60), AK (46), NS (29), dan SHD (39).

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jateng Irjen Ahmad Luthfi mengatakan, enam tersangka tersebut memiliki peran berbeda-beda dalam insiden maut di Sukolilo.

SU mengejar dan menarik korban, STJ menginjak dan memegangi kaki korban, SA memukul korban.

Adapun AK menginjak korban, NS memukul dan menendang korban, sedangkan SHD memukul dan menendang korban.

Baca juga: Tersangka Pengeroyok Bos Rental di Sukolilo Pati Bertambah Jadi 10 Orang


Luthfi menuturkan, polisi sudah mengantongi bukti keterlibatan enam orang itu pada insiden maut di Sumbersoko, Kamis (6/6/2024). Mereka telah ditetapkan sebagai tersangka.

"Sudah cukup bukti bahwa yang bersangkutan terlibat dalam kasus tersebut," ujarnya, Sabtu (15/6/2024).

Keenam tersangka diringkus di waktu dan tempat berbeda. Empat orang diciduk pada Jumat (14/6/2024), sedangkan dua lainnya pada Sabtu subuh.

"Iya ditangkap di kebun dan hutan," ucapnya, dikutip dari Tribun Jateng.

Saat ini, polisi masih memburu terduga pelaku lainnya yang masih buron.

Baca juga: Seminggu Dirawat, 3 Korban Pengeroyokan di Sukolilo Pati Akhirnya Pulang

Dengan ditangkapnya enam orang ini, total tersangka dalam kasus pengeroyokan bos rental mobil di Pati berjumlah sepuluh.

Empat tersangka yang lebih dulu dicokok polisi ialah EN (51), BC (37), AG (34), dan M (37).

Kasus pengeroyokan di Desa Sumbersoko tersebut menewaskan bos rental mobil asal Jakarta berinisial BH (52), dan melukai tiga temannya.

Keempat orang itu pergi ke Pati untuk mengambil mobil rental yang hilang. Berdasarkan pelacakan GPS, mobil tersebut berada di Sumbersoko.

Ketika menemukannya, BH langsung mengambil mobil yang terparkir di halaman rumah seorang warga. Namun, kala itu, ada warga yang meneriakinya maling.

Baca juga: Buru Pelaku Lain, Polisi Periksa 35 Saksi Kasus Pengeroyokan Bos Rental Mobil di Pati

Sumber: Kompas.com (Penulis: Muchamad Dafi Yusuf | Editor: Pythag Kurniati)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Enam Tersangka Baru Kasus Penganiayaan Bos Rental di Pati, Ini Identitas dan Peran Masing-masing

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

319 Jemaah Haji Kloter I Balikpapan Tiba di Bandara SAMS Sepinggan

319 Jemaah Haji Kloter I Balikpapan Tiba di Bandara SAMS Sepinggan

Regional
Jadi Simbol Keberjanjutan Pengabdian, 264 Kades di Kabupaten Blora Terima SK Perpanjangan Masa Jabatan

Jadi Simbol Keberjanjutan Pengabdian, 264 Kades di Kabupaten Blora Terima SK Perpanjangan Masa Jabatan

Regional
Polisi Tangkap 10 Pelaku Judi Slot dan Sabung Ayam di Nagan Raya

Polisi Tangkap 10 Pelaku Judi Slot dan Sabung Ayam di Nagan Raya

Regional
Dana Inpres Belum Cair, Jalan Kendawangan-Ketapang Kalbar Tak Kunjung Diperbaiki

Dana Inpres Belum Cair, Jalan Kendawangan-Ketapang Kalbar Tak Kunjung Diperbaiki

Regional
Diusulkan Dampingi Bobby di Pilkada Sumut, Golkar Solo: Sekar Tandjung di Solo

Diusulkan Dampingi Bobby di Pilkada Sumut, Golkar Solo: Sekar Tandjung di Solo

Regional
Stunting Jadi Ancaman, 25 Jamban Dibangun di Teluk Naga

Stunting Jadi Ancaman, 25 Jamban Dibangun di Teluk Naga

Regional
Tak Terima Ditegur Minum Tuak, Kakak Aniaya Adik di Lombok Timur

Tak Terima Ditegur Minum Tuak, Kakak Aniaya Adik di Lombok Timur

Regional
Sejumlah Pejabat Ketahuan Titipkan Anak di PPDB Kota Semarang

Sejumlah Pejabat Ketahuan Titipkan Anak di PPDB Kota Semarang

Regional
Batal Maju, Eks Wali Kota Semarang Digantikan Anaknya di Pilkada Semarang

Batal Maju, Eks Wali Kota Semarang Digantikan Anaknya di Pilkada Semarang

Regional
LBH Padang Minta Kapolri Ambil Alih Kasus Kematian Siswa SMP di Sungai

LBH Padang Minta Kapolri Ambil Alih Kasus Kematian Siswa SMP di Sungai

Regional
Kades di Pati Dukung Kapolda Jadi Gubernur, Bawaslu: Masuk Politik Praktis

Kades di Pati Dukung Kapolda Jadi Gubernur, Bawaslu: Masuk Politik Praktis

Regional
Australia Disebut Menahan 2 Kapal Nelayan dan 15 ABK Asal Merauke

Australia Disebut Menahan 2 Kapal Nelayan dan 15 ABK Asal Merauke

Regional
Dampak Bencana, KPU Tanah Datar Butuh Kotak Suara Baru untuk PSU DPD

Dampak Bencana, KPU Tanah Datar Butuh Kotak Suara Baru untuk PSU DPD

Regional
Mantan Anggota Dewan dan Seorang PNS Jadi Tersangka Korupsi Bansos

Mantan Anggota Dewan dan Seorang PNS Jadi Tersangka Korupsi Bansos

Regional
Misteri Kematian Perempuan Terapis di Kontrakan Grobogan, 2 Pria Penghuni Rumah Menghilang

Misteri Kematian Perempuan Terapis di Kontrakan Grobogan, 2 Pria Penghuni Rumah Menghilang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com