Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Gotong Peti Jenazah 7 Kilometer karena Jalan Rusak, Ini Kata Ketua DPRD Sikka

Kompas.com - 21/04/2022, 12:54 WIB
Serafinus Sandi Hayon Jehadu,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MAUMERE, KOMPAS.com - Ketua DPRD Sikka Donatus David berjanji mengupayakan pembangunan ruas jalan menuju Kajuwain, Desa Wailamung, Kecamatan Talibura, Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada tahun ini.

Donatus akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk merencanakan pembangunan ruas jalan tersebut.

Baca juga: Warga Gotong Jenazah 7 Kilometer karena Jalan Rusak, Ini Tanggapan Kadis PUPR Sikka

"Saya tidak janji, tapi mudah-mudahan dengan melihat kondisi keuangan daerah tahun 2023 kita bisa alokasikan," kata Donatus saat ditemui Kompas.com di Kantor DPRD, Kamis (21/4/2022).

Donatus mengungkapkan, peristiwa warga menggotong jenazah tidak hanya terjadi di Kajuwain, tetapi juga di beberapa wilayah lain di Kabupaten Sikka.

"Masih ada bayak juga di beberapa tempat yang lain yang kondisinya sama seperti itu. Hanya mungkin karena Kajuwain mendapat perhatian dari media," katanya.

Namun, dengan kondisi keuangan daerah yang terbatas, pemerintah belum bisa mengalokasikan anggaran untuk pembangunan semua ruas jalan tersebut.

Meski, sambung Donatus, pemerintah dan DPRD sudah berupaya melalui pinjaman daerah senilai Rp 240 miliar.

"Tapi pinjaman daerah belum bisa menjangkau ruas jalan itu. Karena memang ada beberapa ruas jalan yang menjadi prioritas. Sehingga tidak semuanya terjawab," katanya.

Donatus menambahkan, pihaknya akan berupaya membangun sejumlah ruas jalan sesuai anggaran yang ada.

"Dengan melihat kondisi keuangan. Mudah-mudahan kita bisa dialokasikan tahun 2023," jelasnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Sikka, Fredrekus Kaju Djen mengatakan, ruas jalan menuju Kajuwain belum ditetapkan dalam anggaran pendapatan belanja daerah (APBD).

"Sekarang kita lihat mekanisme APBD. Kalau APBD sudah anggarkan kita kerja. Kalau tidak dianggarkan bagaimana bisa kerja?," ujar Fredrekus, Rabu (20/4/2022).

Baca juga: Warga di Sikka Gotong Peti Jenazah Sejauh 7 Kilometer, Kades: Sudah Berulang Terjadi

Pihaknya lanjut dia, belum bisa memastikan kapan ruas jalan tersebut dikerjakan. Apalagi anggaran daerah sangat terbatas.

Meski demikian, lanjut Fredrekus, ruas jalan itu bisa dikerjakan apabila ada sumber anggaran lain yang bisa bantu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com