Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jemaat HKBP di Rokan Hulu Riau Gelar Pawai Obor Peringati Paskah

Kompas.com - 09/04/2023, 08:54 WIB
Idon Tanjung,
Andi Hartik

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Ratusan umat Kristen Gereja Huria Kristiani Batak Protestan (HKBP) Ressort Exaudi Pasir Pengaraian, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, mengadakan pawai obor api untuk memperingati Hari Raya Paskah pada Minggu (9/4/2023) pukul 4.30 WIB.

Pawai obor itu dilaksanakan dengan berjalan kaki selama 30 menit.

Para rombongan jemaah yang mengikuti pawai obor berasal dari berbagai kalangan, mulai dari bapak-bapak, ibu-ibu dan anak-anak.

Baca juga: Gereja Katedral Makassar Masih Wajibkan Jemaat Pakai Masker Saat Perayaan Paskah

Mereka masing-masing membawa obor yang terbuat dari bambu sepanjang 40 sentimeter menggunakan minyak jelanta dan tisu sebagai sumbu.

Rombongan pawai obor ini dikawal oleh petugas kepolisian dan TNI untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi Kristiani yang melangsungkan kegiatan.

Baca juga: Amankan Perayaan Paskah di Sentani Jayapura, Polres Jayapura Kerahkan 188 Personel

Setelah pawai obor, para jemaat melanjutkan ibadah di dalam gereja.

Pendeta HKBP Ressort Exaudi Pasir Pengaraian, Rudianto BM. Manurung mengatakan, Paskah merupakan hari besar karena dipercayai sebagai hari kebangkitan Yesus Kristus.

Dia mengatakan, Hari Raya Paskah ini diperingati tiga hari setelah kematian Yesus Kristus yang disalib.

"Yesus telah bangkit dan memberi semangat baru, semangat untuk melakukan perbuatan yang baik. Pawai obor ini, kami adakan pertama kali dengan berjalan kaki selama 30 menit," ucap Rudianto kepada wartawan di Rohul, Minggu.

Dia berterima kasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang sudah hadir dalam mengamankan kegiatan tersebut.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Babinsa dan Bhabinkamtibmas, yang telah hadir dalam memberikan pengamanan kegiatan pawai obor," ujar Rudianto.

Di tempat yang sama, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Rambah Aipda JM. Sinaga bersama Babinsa Koramil 02/Rambah Kodim 0313/KPR, Serda Dedy Novery Samosir memastikan kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan kondusif.

"Ini suatu bentuk perhatian kami sebagai Polri dan TNI dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Kegiatan pawai obor api, semuanya berjalan dengan aman dan kondusif," kata Sinaga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Stigma terhadap Aceh Bakal Menguat jika BNN Razia Kuliner Mengandung Ganja

Stigma terhadap Aceh Bakal Menguat jika BNN Razia Kuliner Mengandung Ganja

Regional
Hapus Stigma Makanan Aceh Mengandung Ganja, BNN Bakal Razia Rumah Makan

Hapus Stigma Makanan Aceh Mengandung Ganja, BNN Bakal Razia Rumah Makan

Regional
Remaja di Kupang Tikam Seorang Pria karena Dianiaya Saat Melintas di Acara Pesta Ulang Tahun

Remaja di Kupang Tikam Seorang Pria karena Dianiaya Saat Melintas di Acara Pesta Ulang Tahun

Regional
Berendam di Pemandian Air Panas, Warga Ambarawa Meninggal Usai Membasahi Kaki

Berendam di Pemandian Air Panas, Warga Ambarawa Meninggal Usai Membasahi Kaki

Regional
Ikut Penjaringan Pilkada di Empat Partai, Sekda Semarang: Kehendak Semesta

Ikut Penjaringan Pilkada di Empat Partai, Sekda Semarang: Kehendak Semesta

Regional
Perayaan Waisak, Ada Pelarungan Pelita di Sekitar Candi Borobudur

Perayaan Waisak, Ada Pelarungan Pelita di Sekitar Candi Borobudur

Regional
Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Regional
Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Regional
Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Regional
Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata Mereka

Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata Mereka

Regional
Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Regional
Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Regional
Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Regional
Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com