Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perempuan Muda di Kota Jambi Dibunuh Teman Kencan di Kosan, Pelaku dan Korban Kenalan di Aplikasi Online

Kompas.com - 16/06/2024, 15:55 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - NP, gadis muda berusia 20 tahun ditemukan tewas dibunuh di sebuah kamar kosa di wilayah PAL V, Kota Baru, Kota Jambi pada Sabtu (8/6/2024) malam).

Belakangan terungkap, NP tewas dibunuh oleh teman kencannya, Doni (20) yang tak lain teman kencan korban. Keduanya saling mengenal di aplikasi kencan online.

Dinda salah satu penghuni kos mengatakan, korban NP bukan penghuni kamar kos. Ia mengatakan kamar kos itu ditempati oleh seorang pria dan wanita asal Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

"Tidak tau juga kami, tapi dia bukan penghuni kos sini dia hanya. Kata orang dia hanya main kesini, dia warga Kuala Tungkal," kata Dinda Senin, (10/6/2024).

Baca juga: Diungkap, Motif Pembunuhan Gadis di Kamar Kos soal Uang Kencan

Ia megatakan sempat ada suara keributan dari kamar kos yang menjadi tempat kejadian perkata. Bahkan keributan didengar oleh warga sekitar.

"Saat keributan tersebut tak lama kemudian keadaan sunyi korban kabarnya dibawa ke rumah sakit Mitra dan meninggal dalam perjalanan," ujar dia.

Setelah melakukan penyelidikan, polisi berhasil menangkap pelaku di rumah ibu tirinya di daerah Kota Boyo, Kabupaten Batang Hari pada Sabtu (15/6/2024) sekitar pukul 04.00 WIB.

Transaksi seksual dengan tarif Rp 400.000

Kasat Reskrim Polresta Jambi Kompol Indar Wahyudi menjelaskan kronologi kematian FN.

Ia mengatakan di hari kejadian yakni Sabtu (8/6/2024) malam, korban datang ke kosan temannya setelah membeli makananan.

Di kamar kos tersebut, korban meminta tolong ke rekannya S untuk mencari tamu kencan karena butuh uang untuk pulang kampung.

"Permintaan korban dipenuhi oleh temannya, melalui aplikasi yang dibuatnya sesaat itu," ungkap Indar, Minggu (16/6/2024).

Baca juga: Ibu Satu Anak Tewas Usai Kencan via Aplikasi

Tak lama pelaku mengiris pesan dan sepakat untuk melakukan transaksi seksual dengan korban. Tarif yang sepakati Rp 400.000 untuk satu jam.

Tak lama Doni pun datang menggunakan motor dan menuju ke kamar kos nomor 13. Setelah melakukan hubungan seksual. pelaku membayar korban sekitar pukul 21.30 WIB.

"Usai berhubungan intim, pelaku minta tambah main 1 kali lagi karena perjanjian selama 1 jam namun saat itu ditolak oleh korban. Korban mau main 1 kali lagi dengan syarat pelaku menambah uang Rp 100 ribu," jelasnya.

Pelaku pun menolak permintaan korban hingga keduanya terlibat cekcok. Saat korban ke kamar mandi, pelaku mengikutinya dan berniat untuk memperkosa korban.

Saat itu korban sempat melawan hingga pelaku terjatuh ke lantai. Saat itu pelaku melihat ada pecahan keramik yang kemudian ia ambil dan dipukulkan ke kepala korban beberapa kali.

Baca juga: Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Korban pun tersungkur di kamar mandi. Pelaku kemudian mengambil ponsek korban dan membawanya kabur menggunakan motor menuju ke mes karyawan tempat wisata Kamping Rajo.

Setelah itu pelaku pulang ke rumahnya dan mematikan ponsel korban.

Keesokan harinya, Minggu (9/6/2024), pelaku menghancurkan ponsel korban dengan palu. Sementara nomor korban sempat diaktifkan melalui ponsel temannya untuk mengetahui keberadaan korban.

Setelah tahu korban meninggal, sim card tersebut di patahkan oleh pelaku

Kini pelaku menjalani pemeriksaan di kantor polisi untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Kabur ke Rumah Ibu Tiri, Pelaku Pembunuhan Wanita Cantik di Jambi Tak Berkutik saat Dibekuk Polisi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Gibran Saat Temani Heru Budi Blusukan di Jakarta

Kata Gibran Saat Temani Heru Budi Blusukan di Jakarta

Regional
Gibran: Kalau Ada ASN Kota Solo Ketahuan Judi Online, Laporkan Saya

Gibran: Kalau Ada ASN Kota Solo Ketahuan Judi Online, Laporkan Saya

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus 2 Kali Sore Ini, Tinggi Kolom Abu 1 Km

Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus 2 Kali Sore Ini, Tinggi Kolom Abu 1 Km

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Seluruh Wilayah di Lampung Terjangkit Judi Online, Putaran Uang Capai Ratusan Miliar Rupiah

Seluruh Wilayah di Lampung Terjangkit Judi Online, Putaran Uang Capai Ratusan Miliar Rupiah

Regional
Beri Iming-iming Uang, Oknum Pengurus TPA di Masjid Pontianak Cabuli 6 Remaja

Beri Iming-iming Uang, Oknum Pengurus TPA di Masjid Pontianak Cabuli 6 Remaja

Regional
Pasar Jongke Solo Segera Diresmikan, Siap Tampung 1.500 Pedagang

Pasar Jongke Solo Segera Diresmikan, Siap Tampung 1.500 Pedagang

Regional
Bawaslu Magelang Bentuk Posko Kawal Hak Pilih di 372 Desa, Apa Tujuannya?

Bawaslu Magelang Bentuk Posko Kawal Hak Pilih di 372 Desa, Apa Tujuannya?

Regional
Warga 4 Desa Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Terima Bantuan

Warga 4 Desa Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Terima Bantuan

Regional
Tak Ditahan, Terdakwa Kasus Pencemaran Lingkungan Mangkir Sidang Putusan

Tak Ditahan, Terdakwa Kasus Pencemaran Lingkungan Mangkir Sidang Putusan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Cara Pemkot Solo Antisipasi ASN yang Terjebak Judi Online

Cara Pemkot Solo Antisipasi ASN yang Terjebak Judi Online

Regional
Dalam 2 Pekan, Belasan Selebgram di Lampung Ditangkap karena Promosikan Judi 'Online'

Dalam 2 Pekan, Belasan Selebgram di Lampung Ditangkap karena Promosikan Judi "Online"

Regional
22 Rumah di Tanah Bumbu Terbakar, 108 Warga Kehilangan Tempat Tinggal

22 Rumah di Tanah Bumbu Terbakar, 108 Warga Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Pemprov Jateng Gelontorkan Dana Bantuan Parpol Rp 22,6 Miliar, PDI-P Dapat Paling Besar

Pemprov Jateng Gelontorkan Dana Bantuan Parpol Rp 22,6 Miliar, PDI-P Dapat Paling Besar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com