Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Siswi SMP di Sumbawa Pilih Bolos Sekolah karena Menstruasi...

Kompas.com - 13/04/2023, 08:37 WIB
Susi Gustiana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

SUMBAWA, KOMPAS.com - Ada kisah unik para gadis remaja di Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.

Mereka enggan pergi ke sekolah saat menstruasi karena terbatasnya fasilitas sanitasi yang aman dan nyaman. AKhirnya mereka memilih bolos.

Fenomena itu seperti yang terjadi pada siswi SMPN 2 Lopok, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.

Peserta didik perempuan memilih tidak masuk sekolah ketika menstruasi.

"Awalnya, banyak murid yang izin pulang ke rumah saat menstruasi. Ada juga yang tidak mau sekolah," ungkap guru pembina Unit Kesehatan Sekolah (UKS), Sholifah, Rabu (12/4/2023).

Baca juga: 40 Tahun Penantian, Warga Desa Pulau Bungin NTB Akhirnya Dapat Air Bersih

Sebagai guru pembina UKS, salah satu tugas Sholifah adalah mendampingi murid perempuan yang sedang mengalami menstruasi.

Ia menyadari betapa tabu pada awalnya di sekolah itu ketika membahas persoalan edukasi kesehatan menstruasmi karena masih dianggap sebagai suatu hal yang disembunyikan, bahkan di lingkungan rumah.

Menurut Sholifah, tantangan utama dalam membahas kesehatan menstruasi pada remaja adalah karena tidak semua orang tua memberikan informasi kepada anaknya terkait menstruasi sejak dini.

Hal ini ikut memengaruhi bagaimana anak sungkan untuk mendiskusikan isu ini di sekolah atau dengan teman sebaya.

Sejumlah remaja perempuan harus menghadapi menstruasi dengan kebingungan, terlebih saat menstruasi di sekolah.

Kurangnya pengetahuan dan fasilitas ikut mendorong murid perempuan memilih pulang dan tidak melanjutkan kegiatan pembelajaran saat menstruasi.

Manajemen Kebersihan Menstruasi (MKM) menjadi fokus perhatian setelah sekolah ini menjadi salah satu dari delapan sekolah dampingan.

Melalui program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) berkesetaraan gender dan menerapkan inklusi sosial (GESI) didukung Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia) di Kabupaten Sumbawa pada awal 2020.

Baca juga: Ironi di Labuan Bajo, Jadi Tempat ASEAN Summit, tetapi Warganya Krisis Air Bersih

Awalnya, untuk memastikan hak-hak anak atas kesehatan fisik dan mental, Plan Indonesia pada 2018 melakukan penelitian terkait MKM pada remaja usia SD dan SMP di Jakarta, NTT, dan NTB.

Hasil riset menyebutkan, sebanyak 79 persen anak perempuan tidak pernah mengganti pembalut di sekolah karena sekolah tidak memiliki toilet terpisah dan memilih untuk pulang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Regional
Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Regional
Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Regional
Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata PGSI

Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata PGSI

Regional
Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Regional
Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Regional
Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Regional
Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Regional
Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Regional
MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

Regional
16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

Regional
Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Regional
'Long Weekend', Daop 5 Purwokerto Tambah Tempat Duduk KA Tujuan Jakarta dan Jember

"Long Weekend", Daop 5 Purwokerto Tambah Tempat Duduk KA Tujuan Jakarta dan Jember

Regional
Rem Blong, Truk Trailer Tabrak Motor di Magelang, 1 Orang Tewas

Rem Blong, Truk Trailer Tabrak Motor di Magelang, 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com