Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berenang Bersama Cucunya, Seorang Kakek Tenggelam di Sungai Rokan Riau

Kompas.com - 18/10/2022, 12:00 WIB
Idon Tanjung,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

PEKANBARU, KOMPAS.com - Seorang warga bernama Tolana Laia (62) dilaporkan hilang setelah diduga tenggelam akibat terseret arus Sungai Rokan di Desa Ulak Patian, Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau.

Hingga saat ini, tim gabungan dari TNI-Polri, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Rohul, Basarnas Pekanbaru tengah mencari korban.

"Korban diduga tenggelam di Sungai Rokan sekitar pukul 07.30 WIB, Senin (17/10/2022). Saat ini petugas dibantu warga masih melakukan pencarian terhadap korban," ujar Pelda Zulkifli, Babinsa Koramil 14/Kepenuhan, Kodim 0313/KPR, kepada Kompas.com melalui keterangan tertulis, Selasa (18/10/2022).

Baca juga: Penyebab Banjir yang Rendam 8 Desa di Malang, Muka Air Sungai Naik hingga 4 Meter

Zulkifli menjelaskan, insiden itu terjadi di aliran Sungai Rokan yang berada di perbatasan Desa Ulak Patian dan Desa Rantau Binuang Sakti.

Awalnya, korban bersama cucu laki-lakinya, Irfan Laia (17), hendak pergi ke kebun jagung di seberang sungai.

Sesampainya di pinggir sungai, ternyata sampan miliknya tidak ditemukan.

"Karena sampan diduga hanyut, korban bersama cucunya nekat ke seberang dengan cara berenang. Sungai yang diseberangi korban luasnya sekitar 50 meter," kata Zulkifli.

Namun, sampai di tengah sungai, korban terseret arus yang deras karena air sungai sedang naik.

Baca juga: Korban Terseret Arus Sungai Cileungsi karena Tolong Teman Ditemukan di Kalibaru Jakarta Utara

Melihat korban terseret arus, cucunya berusaha mengejar untuk menolong. Namun, korban tenggelam dan tak ditemukan.

"Cucu korban berenang ke tepi untuk meminta pertolongan kepada warga. Kemudian, warga memberitahu anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas," sebut Zulkifli.

Seharian dilakukan pencarian, korban tak kunjung ditemukan. Hari ini, petugas gabungan bersama warga melanjutkan pencarian korban.

"Pencarian dilakukan dengan menyusuri Sungai Rokan menggunakan perahu karet dan sampan milik warga. Semoga upaya pencarian kami hari ini membuahkan hasil," kata Zulkifli.

Di samping itu, pihaknya mengimbau warga tidak menyeberangi sungai dengan cara berenang. Sebab, kondisi air sungai sedang pasang dan arusnya sangat deras.

"Saya mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat beraktivitas di aliran Sungai Rokan. Untuk saat ini, menghindari dulu menyeberangi sungai dengan berenang  karena air pasang. Apalagi intensitas hujan saat ini cukup tinggi," ujar Zulkifli.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Regional
Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Regional
Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Regional
Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com