Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Abu Vulkanik Gunung Raung Menyebar hingga Bali, 4 Penerbangan Dibatalkan

Kompas.com - 10/02/2021, 12:41 WIB
Kontributor Banyuwangi, Imam Rosidin,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

 

Namun, ada empat penerbangan dari dan menuju Bali yang dibatalkan akibat abu vulkanik pada Selasa.

Penerbangan yang dibatalkan yakni dua keberangkatan dengan rute Bali-Lombok-Banyuwangi. Kemudian dua kedatangan dengan rute Banyuwangi-Lombok-Bali.

Penerbangan tersebut batal karena bandara di Banyuwangi ditutup.

"Kalau penumpang yang terdampak kita tahunya yang keberangkatan yakni 47 orang ke Lombok dan Banyuwangi 12 orang," kata dia.

Sementara untuk saat ini belum ada laporan penerbangan lain yang dibatalkan.

Baca juga: KKB Minta Dana Desa ke Kades, Bupati Intan Jaya: Terpaksa Memberikan daripada Ditembak

Prakirawan Cuaca BMKG Wilayah III Denpasar Luh Eka Arisanti mengatakan, dari citra satelit sebaran abu vulkanik Gunung Raung terpantau di Buleleng bagian barat dan Jembrana pada Rabu (10/2/2021) pukul 12.00 Wita.

Kemarin, terpantau sebaran abu vulkanik sampai ke Jembarana Buleleng, Tabanan Utara, Badung Utara, dan Bangli Utara.

Sebaran abu vulkanik bisa sampai ke Bali karena dipengaruhi arah angin dan tinggi kolom abu.

"Kalau dari laporan, intensitasnya sangat tipis," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com