Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tren Ikan Cupang 2021, Ini Jenis yang Bakal Banyak Dicari

Kompas.com - 28/12/2020, 05:38 WIB
Putra Prima Perdana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

 

Tian menambahkan, untuk mencetak ikan cupang berkualitas, peternak harus berani mengorbankan waktu cukup lama hingga 2 tahun untuk mendapatkan anakan ikan cupang yang berkualitas tinggi. Tapi, jika ingin instan mendapatkan anakan ikan cupang yang bisa kembali dijual dengan harga tinggi, peternak bisa membeli indukan terbaik dari breeder yang telah berhasil mencetak ikan-ikan berkualitas.

"Mencetak ikan bagus itu butuh waktu satu setengah tahun sampai genetik dan warnanya stabil sesuai harapan breeder, itu paling cepat. Tapi kalau mau instan, tinggal beli ke breeder yang  cocok dan bisa langsung dijual cepat. Kalau mau instan ya, harus berani keluarkan kocek lebih besar," bebernya.

Kemudian, agar bisa bertahan di bisnis ikan cupang, peternak juga dituntut untuk kreatif menciptakan jenis dan warna-warna baru ikan cupang

"Yang bisa membuat bertahan itu adalah kualitas dan strain baru.  Kalau kualitas enggak bisa ditawar, kalau bagus pasti dicari orang," jelasnya.

Tian memprediksi ada beberapa varian jenis ikan cupang baru yang akan 'booming' dan banyak dicari pehobi di tahun 2021. Diantaranya adalah jenis Double Tail Plakat (DTPK) dan ikan cupang plakat berwarna coopper atau tembaga.

"Blue rim sama multicolor masih banyak diminati tahun 2021, sama ikan-ikan kontes standar lainnya," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com