Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

67 Tenaga Medis RSUD Langsa Aceh Positif Covid-19, Termasuk Direktur

Kompas.com - 29/09/2020, 07:36 WIB
Masriadi ,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

LANGSA, KOMPAS.com – Sebanyak 67 tenaga medis, mulai dari perawat, dokter umum, spesialis dan bidan dilaporkan terpapar virus corona atau Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Langsa, Provinsi Aceh.

Penambahan jumlah ini hasil penelusuran langsung dari tujuh dokter sebelumnya. Bahkan direktur rumah sakit pelat merah itu, dr Fardhiyani dilaporkan turut positif sehingga dinonaktifkan sementara waktu.

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Langsa, Yanis, dihubungi per telepon, Senin (28/9/2020) menyebutkan, seluruh tenaga medis itu menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

“Untuk layanan medis di rumah sakit tetap dibuka. Karena ini menjadi palang pintu utama layanan kesehatan kita,” kata Yanis.

Baca juga: Dokter Senior Meninggal karena Covid-19, Pemkot Langsa Sangat Kehilangan

Dia menyebutkan, Wali Kota Langsa, Usman Abdullah, mengangkat pelaksana harian direktur RSUD Langsa, dr Helmiza Fahri tertanggal 23 September 2020.

Pengangkatan sementara ini dengan pertimbangan direktur rumah sakit positif terpapar corona.

“Sehingga fungsi manajemen tetap berjalan. Kita tentu berharap semua tenaga medis itu pulih kembali dan menjalankan aktivitas normal untuk melayani masyarakat,” kata.

Dia berharap masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, mengenakan masker dan rajin cuci tangan.

“Kami imbau juga masyarakat yang berobat jujur pada data yang ditanya dokter. Agar mudah ditangani dan tenaga medis kita aman dari virus corona yang tersebar dari kontak langsung dengan pasien,” pungkasnya.

Baca juga: 31 Dokter dan Perawat di RSUD Langsa Positif Covid-19, Sejumlah Ruang Ditutup

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com