Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Wali Kota Medan Bersaksi di Sidang Kasus Suap, PN Medan Disesaki ASN hingga Plt Wali Kota Marah-marah

Kompas.com - 10/01/2020, 13:01 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

Saat tanya jawab berlangsung, Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution meninggalkan ruang sidang berjalan ke luar gedung pengadilan.

Baca juga: Menantu Jokowi, Bobby Nasution Resmi Daftar Bakal Calon Wali Kota Medan

Plt Wali Kota Medan marah ditanya jam kerja

Di halaman, dia dicegat wartawan, diminta komentarnya soal persidangan dan kesaksian Eldin.

"Kejadian ini akan menjadi istighfar bagi diri ku, supaya aku jangan salah, itu aja..." katanya.

Ditanya maksudnya kesalahan prosedur di masa yang akan datang, dia mengiyakan.

"Ya, aku kan harus belajar terhadap kesalahan ini, ya kan," kata dia sambil berjalan.

Datang pertanyaan dari salah seorang wartawan apakah menghadiri persidangan masuk jam kerja atau hari ini tidak ada jam kerja alias libur.

Baca juga: Belasan Pejabat Pemkot Medan Diperiksa dalam Kasus Wali Kota Medan

"Kau kerja kan? Ya udah, sama-sama kerja kita!" kata Akhyar emosional dan bergegas meninggalkan PN Medan.

Sang wartawan mengejar dan kembali menanyakan pertanyaan yang sama.

Akhyar menghentikan langkah, dengan mata melotot dan ekspresi marah benar dia mendatangi wartawan tersebut.

Namun langkahnya ditahan ajudan dan jurnalis lainnya.

Akhyar digiring menuju kantor wali kota Medan yang tak jauh dari gedung pengadilan dengan berjalan kaki.

Baca juga: Kasus Suap Jabatan, Istri Wali Kota Medan Jalani Pemeriksaan Hampir 10 Jam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com