Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

526 Rumah di Parepare Rusak Diterjang Angin Kencang

Kompas.com - 06/01/2020, 16:22 WIB
Suddin Syamsuddin,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PAREPARE, KOMPAS.com –  Pemerintah Kota Parepare, Sulawesi Selatan, mencatat ada 526 rumah yang rusak akibat terjangan angin kencang pada Minggu (5/1/2020).

Sejumlah rumah yang rusak tersebar di empat kecamatan.

Sekretaris Daerah Kota Parepare Iwan Asaad mengatakan, jenis kerusakan yang terdata beragam. Mulai dari kerusakan ringan hingga kerusakan berat karena tertimpa pohon tumbang.

“Dari 526 Rumah itu di Kecamatan Ujung ada 132 rumah rusak, di Kecamatan Soreang ada 150 rumah rusak, di Kecamatan Bacukiki 76 rumah rusak dan di Kecamatan Bacukiki Barat sekira 168 rumah yang rusak “ kata Iwan Asaad, Senin (6/1/2020).

Baca juga: Puluhan Rumah di Parepare Rusak Diterjang Angin Kencang, 3 Kendaraan Tertimpa Pohon

Pemerintah Kota Parepare juga mencatat ada 67 pohon yang tumbang akibat terjangan angin kencang.

Wali Kota Parepare Taufan Pawe menyatakan pendataan kerusakan rumah warga akibat angin kencang masih berlangsung. Bantuan akan diberikan setelah proses pendataan rampung.

Angin kencang yang menerjang Parepare dan sekitarnya, menurut keterangan warga, berlangsung hanya sekitar 20 menit.

Baca juga: Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Surabaya, Puluhan Pohon dan Tiang Listrik Roboh

Ulfa, warga Parepare, mengatakan rumahnya rusak karena terkena material yang dibawa angin.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Namun, terdapat beberapa warga yang terluka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com