Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Video Warga Seberangi Sungai Naik Motor Ala "Flying Fox", Begini Ceritanya

Kompas.com - 19/09/2019, 06:07 WIB
Idon Tanjung,
Khairina

Tim Redaksi

Dia menyebut, untuk menuju Dusun Marubi melalui penyeberangan bagaikan flying fox memang jauh lebih cepat dibandingkan dengan melewati jalan yang sudah dibangun jembatan.

Tapi jika melewati jalan poros, jarak tempuhnya cukup jauh.

"Kalau mutar lewat jalan poros KUD, memang jauh. Jaraknya sekitar 18 kilo. Jalannya juga bagus. Tapi Aris (salah satu warga membuat tempat menyeberang itu biar cepat sampai ke kebun," ujar Afnan.

Meski cukup banyak warga yang menyeberang dengan sling tersebut, sejauh ini belum ada warga yang jatuh ke sungai.

Akan tetapi, tempat penyeberangan tersebut sangat ekstrem dan membahayakan.

"Kalau korban jatuh setahu saya belum ada. Memang beberapa petani kadang juga membawa sepeda motor dengan barang-barang hasil seperti karet, sawit sebagainya," kata Afnan.

Sebagaimana diketahui, sebuah video viral sejak Minggu (15/9/2019) malam hingga Senin (16/9/2019), yang merekam dua orang perempuan dan sepeda motornya menyeberangi sungai dengan bantuan tali layaknya flying fox.

Video ini beredar di grup-grup WhatsApp dan berbagai platform media sosial, Facebook, Twitter, dan Instagram.

Dalam video berdurasi 1 menit 14 detik itu, dua perempuan terlihat duduk berboncengan di atas motor yang kedua stang dan bagian belakangnya sudah dikaitkan ke tali.

Berbekal kaitan tali, kedua perempuan ini dan sepeda motornya meluncur ke seberang sungai dengan mengandalkan tali tuas yang sebelumnya dipasang oleh beberapa anak laki-laki.

Dari gambaran lokasi yang terekam pada video itu, terlihat sungai yang tidak terlalu lebar, dan terletak di antara perkebunan sawit.

Ketika meluncur, kedua perempuan duduk di atas sepeda motor terdengar berteriak, diikuti teriakan beberapa orang lainnya yang terdengar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com