Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibu Hamil Ditandu karena Jalan Rusak hingga Bayinya Meninggal, Ini Kata Bupati

Kompas.com - 09/09/2019, 18:11 WIB
Acep Nazmudin,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

Penggunaan dana desa untuk kepentingan masyarakat juga sudah dijalankan.

Iti mengaku punya sejumlah program untuk memudahkan masyarakat terutama warga yang sakit dan ibu hamil.

Di antaranya pelayanan antar jemput dan selamat (Ujas) dan pelayanan ibu hamil dan bermasalah (Jamilah).

Dua program tersebut, kata Iti, sudah cukup berhasil menjadi solusi bagi warga yang kurang terjangkau pelayanan seperti di kota.

Menurutnya, program tersebut diadopsi oleh pemerintah pusat. 

"Kita mengakui masih banyak kekurangan, yang tadi itu tidak bisa dituntaskan secara sendiri.  Kami mengajak masyarakat untuk sama - sama peduli kepada lingkungannya, terutama keberlangsungan ibu dan anak, kematian ibu dan anak," kata Iti.

Sebelumnya diberitakan, seorang wanita hamil di Kecamatan Panggarangan, Kabupaten Lebak, Banten terpaksa ditandu ke puskesmas setelah akses jalan di desa setempat tidak bisa dilalui.

Hal itu menyebabkan bayi dalam kandungan meninggal lantaran terlambat diselamatkan. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com