Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapsul Waktu, Mimpi Kalimantan Timur Jadi Ibu Kota Sejak Empat Tahun Lalu...

Kompas.com - 24/08/2019, 06:55 WIB
Rachmawati

Editor

"Iya, Kaltim benar," ujar Sofyan di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Kamis (22/8/2019).

Namun ia tidak menjawab persis lokasi ibu kota baru yang ada di Kalimantan Timur.

Kalimantan Timur memiliki beberapa keunggulan hingga dipilih menjadi ibu kota pengganti Jakarta. Salah satunya adalah di Kalimantan Timur sudah memiliki infrastruktur berupa bandara internasional, pelabuhan laut, dan tol.

"Artinya, itu akan menghemat banyak biaya," kata Jokowi ketika meninjau kawasan Bukit Soeharto di Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Selasa (7/5/2019).

Baca juga: Bukit Soeharto Kalimantan Timur, Kawasan Konservasi Masa Orde Baru Calon Pengganti Ibu Kota RI

Di wilayah tersebut terdapat lintasan tol Samarinda-Balikpapan serta memiliki dua bandara besar berkelas internasional.

Di Balikpapan yang disebut Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman dan di Kota Samarinda yang bernama Aji Pangeran Tumenggung Pranoto.

Kalimantan Timur juga memiliki Pelabuhan Semayang Kota Balikpapan, yang sudah berstandar internasional.

Dilansir dari Kompas.com, Kalimantan Timur juga memiliki beberapa stadion yang layak untuk menggelar pertandingan internasional.

Stadion tersebut diantaranya adalah Stadion Palaran, Samarinda yang beroperasi sejak 2008 saat perhelatan Pekan Olahraga Nasional di Samarinda.

Ada juga Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara yang diresmikan pada tahun 2011 dan memiliki kapasitas 35.000 penonton.

Baca juga: Kalimantan Timur Jadi Lokasi Ibu Kota Baru, Begini Tanggapan Wagub

Di Balikpapan ada Stadion Batakan yang berkapasitas 40.000 tempat duduk. Desain stadion ini disebut-sebut memiliki kemiripan dengan Stadion Emirates di London.

Terkait ketersedian lahan, Gubernur Kalimantan Timur Isram Noor mengatakan tidak ada kendala penyediaan lahan untuk ibu kota negara yang baru.

Ia mengatakan saat ini ada sekitar 68.000 hektare lahan yang telah siap. Lahan tersebut bisa diperluas ke wilayah timur dan juga barat. Bahkan perluasan bisa dimungkinkan mencapai 200 ribu hektare.

Kalimantan Timur juga dinilai minim bencana seperti gempa bumi.

Baca juga: Ini 2 Alternatif Lokasi Ibu Kota Baru di Kalimantan Timur

Namun menurut Kepala Bidang Informasi Gempa Bumi dan Peringatan Dini Tsunami Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Daryono, Kalimantan tidak sepenuhnya terbebas dari gempa.

"Di Kalimantan tidak benar kalau dibilang tidak ada gempa. Sebenarnya setelah BMKG melakukan instalasi uji monitoring gempa bumi di Kalimantan tahun 2006-2008, aktivitas gempa di Kalimantan dapat terlihat, dan sejak dulu ada," ujarnya.

SUMBER: KOMPAS.com (Nur Rohmi Aida), Antaranews.com, Tribunews.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com