Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelurahan di Bandung Kelola Sampah Organik dengan Belatung

Kompas.com - 27/11/2018, 11:19 WIB
Agie Permadi,
Farid Assifa

Tim Redaksi

Menurutnya, pemanfaatan belatung ini sangat efektif menekan jumlah produksi sampah rumah tangga di kawasan Sukaasih. Bahkan penguraian sampah organik dengan belatung ini bisa dilakukan hingga 80 hingga 150 kilogram per hari.

Sampah yang telah diurai menjadi residu yang nantinya bisa dimanfaatkan menjadi pupuk organik dengan tingkat kesuburan tinggi bagi tanah. Sedang belatung yang sudah memasuki usia dewasa atau 18 hari bisa dijadikan pakan ternak berprotein tinggi.

"Sisanya jadi kompos buat tanah," kata Lurah Sukaasih Ade Rahayu.

Baca juga: Di Daerah Ini, Ketahuan Buang Sampah Sembarangan Dihukum Kerja Bakti 2 Minggu

Pengolahan sampah ini pun mendapatkan respons positif dari warga sekitar, khususnya RW 10. Tak sedikit warga memilah sampah organik dan membawanya ke tempat pengolahan sampah sekaligus pengembangbiakan maggot. Lokasinya memanfaatkan gang kecil tak jauh dari Kelurahan Sukaasih.

Pihaknya berharap pengolahan sampah organik ini bisa diterapkan di Kota Bandung, namun saat ini belum mendapatkan respons positif dari pemerintah setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com