Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikmati Bakso Balungan Mak Jah, Kuliner Legendaris yang Jadi Buruan Warga Demak

Kompas.com - 17/04/2024, 17:12 WIB
Nur Zaidi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Bakso balungan milik Sukijah atau dikenal dengan Mak Jah populer di Kabupaten Demak, dan kota-kota lain di Jawa Tengah.

Konon warung Mak Jah sudah ada sejak tahun 1980 di Desa Tempuran, Kecamatan Demak, Kabupaten Demak. Orang-orang juga biasa menyebut Bakso Tempuran.

Sajian Bakso Tempuran ini hanya berisi dua biji bakso ukuran mini. Lalu ditambah potongan tulang sapi dan kerbau dengan daging yang tebal-tebal, lengkap irisan sawi, taburan bawang goreng, dan daun seledri yang menggugah selera.

Baca juga: Bubur India Masjid Pakojan Semarang, Kuliner Legendaris Incaran Warga Lokal dan Luar Kota

Dalam setiap gigitnya, daging terasa empuk dan menggoyang lidah. Kuah Bakso Mak Jah sangat kental dan aroma rempah-rempah yang meresap hingga ke tulang.

Berbeda dengan yang lain, bakso balungan ini tidak menyertakan mi. Namun pelanggan bisa memesan nasi atau lontong sebagai pelengkap.

Tawaran rasa yang bikin nagih membuat bakso yang berada di pedesaan ini selalu menjadi buruan pecinta kuliner dari berbagai daerah.

Warung Mak Jah hanya berukuran sekitar 2,5 x 3 meter persegi dengan 2 kursi kayu yang cukup diduduki 9 orang. Meski begitu memiliki ratusan pelanggan setiap harinya.

Selain itu, bagi yang pertama berkunjung memang cukup sulit untuk menemukan warung Mak Jah. Pasalnya, tanpa papan petunjuk arah dan harus melewati jalan-jalan sempit tengah perkampungan. 

Mak Jah hanya memasang banner ukuran 1x0,5 meter di dinding kayu warung yang bertuliskan "Bakso Balungan Tempuran Demak".

Sementara, untuk menampung para pelanggan, warung kecil yang menyatu dengan rumah ini menyediakan tempat lesehan dengan memanfaatkan dua teras rumah.

Apabila tempat penuh, puluhan pelanggan rela antre untuk dapat giliran tempat duduk demi menikmati semangkuk Bakso Tempuran.

Sekar (26) warga asal Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, menunggu pesanan sejak 30 menit lalu.

Dia mengaku beruntung masih ada tempat duduk di teras rumah yang cukup untuk dua orang bersama temannya meski harus berdesakan.

"Tadi sudah bingung parkirnya, lihat ini kosong langsung cepat-cepat," ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (16/4/2024).

Sekara mengaku sudah tiga kali datang ke warung bakso Mak Jah usai silaturahmi di rumah saudara momentum Lebaran.

Halaman:


Terkini Lainnya

BMKG Prediksi Sumbar Hujan Lebat, Masyarakat Diimbau Perhatikan Peringatan Dini

BMKG Prediksi Sumbar Hujan Lebat, Masyarakat Diimbau Perhatikan Peringatan Dini

Regional
Pilu Korban Banjir Lahar Dingin, Sawah dan Ladang Berubah Jadi Tumpukan Batu

Pilu Korban Banjir Lahar Dingin, Sawah dan Ladang Berubah Jadi Tumpukan Batu

Regional
Mayat Pria yang Ditemukan di Semarang Ternyata Sempat Dikeroyok hingga Tenggelam di Sungai

Mayat Pria yang Ditemukan di Semarang Ternyata Sempat Dikeroyok hingga Tenggelam di Sungai

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Tolak Dipimpin Kades Mantan Napi TPPO, Warga di Lombok Timur Segel Kantor Desa

Tolak Dipimpin Kades Mantan Napi TPPO, Warga di Lombok Timur Segel Kantor Desa

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dugaan Korupsi Insentif Pajak, 235 Dokumen BPKD Aceh Barat Disita

Dugaan Korupsi Insentif Pajak, 235 Dokumen BPKD Aceh Barat Disita

Regional
Ibu Kandungnya Divonis 8 Bulan Penjara, Norma Risma: Lega tapi Berat

Ibu Kandungnya Divonis 8 Bulan Penjara, Norma Risma: Lega tapi Berat

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus Pagi Ini, Disertai Gemuruh

Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus Pagi Ini, Disertai Gemuruh

Regional
Komplotan Pembobol Rumah di Semarang Pura-pura Jualan Minyak Urut untuk Cari Target

Komplotan Pembobol Rumah di Semarang Pura-pura Jualan Minyak Urut untuk Cari Target

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Stigma terhadap Aceh Bakal Menguat jika BNN Razia Kuliner Mengandung Ganja

Stigma terhadap Aceh Bakal Menguat jika BNN Razia Kuliner Mengandung Ganja

Regional
Hapus Stigma Makanan Aceh Mengandung Ganja, BNN Bakal Razia Rumah Makan

Hapus Stigma Makanan Aceh Mengandung Ganja, BNN Bakal Razia Rumah Makan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com