Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Konstruksi Perbaikan Tanggul Jebol di Sungai Wulan Demak, BBWS Sebut Tidak Permanen

Kompas.com - 01/03/2024, 10:36 WIB
Nur Zaidi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Perbaikan tanggul jebol sungai Wulan di Desa Ketanjung, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah (Jateng), kini rampung.

Kendati demikian, konstruksi perbaikan tanggul jebol yang dilakukan hanya bersifat darurat atau tidak permanen.

Seperti diketahui, jebolnya tanggul Sungai Wulan, Kamis (8/2/2024), berdampak banjir di Kecamatan Karanganyar dan Kecamatan Gajah dengan kedalaman air mencapai 3 meter dan puluhan ribu orang harus diungsikan.

Baca juga: Kronologi Pemotor Tewas Terlindas Truk gara-gara Hindari Jalan Berlubang di Demak

Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pamali Juana, Harya Muldianto mengatakan, bahwa tanggul jebol di Sungai Wulan sudah tertutup.

"Untuk perbaikan yang sudah kami lakukan untuk penanganan darurat dulu ya, yang penting tertutup semua saluran-saluran itu sungai atau yang kami prioritaskan," kata Harya, kepada Kompas.com, di Gedung Grhadika Bina Praja Demak, pada Kamis (29/2/2024) sore.

Menurutnya, setelah musim hujan selesai, tanggul Sungai Wulan yang jebol akan dibongkar lagi dan dibangun dengan konstruksi permanen.

"Kami perbaiki dengan konstruksi yang lebih baik, sesuai dengan desain. Kalau kemarin kan penanganan darurat," papar dia.

Muldianto mengeklaim, konstruksi tanggul darurat cukup kuat menahan debit air di Sungai Wulan apabila nanti intensitas hujan tinggi.

Baca juga: Hindari Jalan Berlubang, Warga di Demak Tewas Terlindas Truk

"Darurat harus bertahan kalau nanti ada kenaikan air lagi seperti kemarin ya harus kuat," kata dia.

"Cuma kemarin konstruksinya tidak permanen, tapi akan kita perbaiki lagi dengan konstruksi lebih kuat," sambung dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Regional
Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Regional
Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Regional
Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata Mereka

Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata Mereka

Regional
Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Regional
Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Regional
Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Regional
Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Regional
Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Regional
MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

Regional
16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

Regional
Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Regional
'Long Weekend', Daop 5 Purwokerto Tambah Tempat Duduk KA Tujuan Jakarta dan Jember

"Long Weekend", Daop 5 Purwokerto Tambah Tempat Duduk KA Tujuan Jakarta dan Jember

Regional
Rem Blong, Truk Trailer Tabrak Motor di Magelang, 1 Orang Tewas

Rem Blong, Truk Trailer Tabrak Motor di Magelang, 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com