Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 TPS di Kendal Dinilai Rawan Bencana, Mana Saja?

Kompas.com - 13/02/2024, 11:50 WIB
Slamet Priyatin,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KENDAL, KOMPAS.com - Sebanyak 8 tempat pemungutan suara (TPS) dari 3.491 TPS yang tersebar di 286 desa/kelurahan di Kabupaten Kendal Jawa Tengah, masuk kategori rawan bencana.

Kategori rawan bencana tersebut termasuk bencana banjir maupun tanah longsor.

Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Kendal AKBP Feria Kurniawan usai apel pergeseran pasukan pengamanan Pemilu, di Alun-alun Kendal, Selasa (13/2/2024).

Baca juga: Ratusan TPS di 99 Desa di Purworejo Rawan Bencana dan Blank Spot

Feria menjelaskan, 8 TPS yang masuk rawan bencana tersebut yakni:

  • TPS 7 dan TPS 8 di Desa Surokonto Wetan Kecamatan Pageruyung
  • TPS 7 Desa Ngesrep Balong Limbangan
  • TPS 3 Desa Purwosari dan TPS 16 Desa Tlangu Kecamatan Limbangan
  • TPS 7 Desa Rowosari dan TPS 16 Desa Gempolsewu Kecamatan Rowosari serta
  • TPS 2 Cening Kecamatan Singorojo.

“Kalau kerusuhan, InsyaAllah, Pemilu di Kabupaten Kendal, aman. Tapi ini rawan bencana, karena musim penghujan. Untuk TPS yang rawan tersebut, akan ada penambahan personel,” katanya.

Baca juga: Persiapkan Lokasi TPS, Ketua KPPS di Wonosobo Meninggal Dunia


Distribusi logistik Pemilu 2024

Feria menambahkan, pihaknya akan menerjunkan 466 personel gabungan dari Polri dan TNI untuk pengamanan jalannya Pemilu 2024.

Nantinya, 2 petugas akan mem-back up 16 TPS, dibantu dengan Satuan Lalu Lintas (Satlantas).

“Untuk berjaga -jaga, jika ada kejadian, tadi kami usai gelar pasukan juga melakukan simulasi penanganan kerusuhan,” papar dia.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Kendal Khasanudin menjelaskan, semua logistik Pemilu sudah didistribusikan ke kecamatan, dan kecamatan juga sudah mendistribusikan ke desa dan kelurahan.

“Hari ini, logistik akan didistribusikan ke TPS-TPS. Kami berharap semua lancar,” katanya singkat.

Baca juga: Cerita Pengiriman Logistik Pemilu ke Pinogu, Dilakukan dengan Jalan Kaki dan Menembus Hutan Belantara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Regional
Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Regional
Buruh Demak Terbagi 2, Ikut Aksi di Semarang atau Jalan Sehat Bersama Pemerintah

Buruh Demak Terbagi 2, Ikut Aksi di Semarang atau Jalan Sehat Bersama Pemerintah

Regional
Selingkuh Dengan Teman Kantor, Honorer di Bangka Barat Dipecat

Selingkuh Dengan Teman Kantor, Honorer di Bangka Barat Dipecat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com