Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Pencurian Gading Kerajaan Nita Seharga Rp 1,5 Miliar di Sikka

Kompas.com - 06/12/2023, 15:37 WIB
Serafinus Sandi Hayon Jehadu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus pencurian dua batang gading seharga Rp 1,5 miliar milik Kerajaan Nita di Desa Nita, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT) akhirnya terungkap.

Polisi menetapkan enam tersangka dalam kasus tersebut yaitu FI (33), WG (54), RR (44), KV (51), ATN (33), dan DSCDS (44).

Kepala Satuan Reskrim Kepolisian Resor (Polres) Sikka, AKP Jampatua Simanjorang mengatakan, rencana aksi pencurian ini telah dimulai sejak pertengahan November 2023.

Baca juga: 6 Orang Jadi Tersangka Pencurian Gading Kerajaan Nita, 1 Pelaku Adik Korban

Awalnya DSCDS, adik korban menemui ATN di halaman rumah. Saat itu ia menanyai ATN, apakah punya kenalan yang bisa mencuri gading.

Kepada DSCDS, ATN berjanji akan mencarinya. Seminggu kemudian, ATN menghubungi KV.

Ia menyampaikan bahwa DSCDS menyuruhnya mencari pencuri untuk mengambil gading.

"Tersangka KV kemudian mengatakan akan menghubungi teman-temannya," ujar Jampatua saat konferensi pers di Mapolres Sikka, Rabu (6/12/2023).

Pada 26 November 2023 sekitar pukul 21.00 Wita tersangka ATN menemui DSCDS untuk menanyakan rencana aksi pencurian gading.

Ia juga menanyakan keberadaan korban serta lokasi penyimpanan gading.

Sekitar pukul 00.00 Wita, DSCDS menghubungi ATN dan menyampaikan bahwa pemilik gading atau korban sedang berada di Jawa.

Baca juga: Polisi Tangkap 7 Pelaku Pencurian Gading Kerajaan Nita NTT

Sekira pukul 01.00 Wita, ATN FI, RR, dan WG menuju rumah DSCDS menggunakan mobil Avanza merah.

Setibanya di rumah, DSCDS mengajak RR menuju tempat kejadian perkara (TKP) untuk menunjukkan tempat penyimpanan gading tersebut.

Sekitar pukul 02.00 Wita, RR bersama FI bergerak ke TKP untuk melakukan aksi pencurian. Beberapa tersangka lain menunggu di rumah DSCDS.

Setelah tiba di TKP, RR mencungkil jendela dan merusak teralis jendela kamar.

Dia kemudian masuk ke dalam kamar penyimpanan gading, sementara FI menunggu di luar sambil memantau situasi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Disdikbud Jateng Larang 'Study Tour' Sejak 2020, Alasannya agar Tak Ada Pungutan di Sekolah

Disdikbud Jateng Larang "Study Tour" Sejak 2020, Alasannya agar Tak Ada Pungutan di Sekolah

Regional
Cemburu, Seorang Pria Tikam Mahasiswa yang Sedang Tidur

Cemburu, Seorang Pria Tikam Mahasiswa yang Sedang Tidur

Regional
Momen Iriana Jokowi dan Selvi Ananda Naik Mobil Hias Rajamala, Tebar Senyum dan Pecahkan Rekor Muri

Momen Iriana Jokowi dan Selvi Ananda Naik Mobil Hias Rajamala, Tebar Senyum dan Pecahkan Rekor Muri

Regional
Pemkab Bangka Tengah Larang Acara Perpisahan di Luar Sekolah

Pemkab Bangka Tengah Larang Acara Perpisahan di Luar Sekolah

Regional
Kenangan Muslim di Sungai Bukik Batabuah yang Kini Porak Poranda

Kenangan Muslim di Sungai Bukik Batabuah yang Kini Porak Poranda

Regional
2 Tahun Buron, Tersangka Perusak Hutan Mangrove Belitung Timur Ditangkap di Palembang

2 Tahun Buron, Tersangka Perusak Hutan Mangrove Belitung Timur Ditangkap di Palembang

Regional
Kasus Korupsi Impor Gula PT SMIP, Mantan Kepala Bea Cukai Riau Jadi Tersangka

Kasus Korupsi Impor Gula PT SMIP, Mantan Kepala Bea Cukai Riau Jadi Tersangka

Regional
Soal Mahasiswa KIP Kuliah Salah Sasaran, Rektor Baru Undip Masih Buka Aduan

Soal Mahasiswa KIP Kuliah Salah Sasaran, Rektor Baru Undip Masih Buka Aduan

Regional
Gubernur Jambi Tuntut Ganti Rugi dari Pemilik Tongkang Batu Bara Penabrak Jembatan

Gubernur Jambi Tuntut Ganti Rugi dari Pemilik Tongkang Batu Bara Penabrak Jembatan

Regional
Dugaan Korupsi Bantuan Korban Konflik, Kantor Badan Reintegrasi Aceh Digeledah

Dugaan Korupsi Bantuan Korban Konflik, Kantor Badan Reintegrasi Aceh Digeledah

Regional
Kepala Dinas Pendidikan Riau Ditahan, Korupsi Perjalanan Dinas Rp 2,3 Miliar

Kepala Dinas Pendidikan Riau Ditahan, Korupsi Perjalanan Dinas Rp 2,3 Miliar

Regional
Keluh Kesah Pedagang Pasar Mardika Baru Ambon: Sepi, Tak Ada yang Datang

Keluh Kesah Pedagang Pasar Mardika Baru Ambon: Sepi, Tak Ada yang Datang

Regional
Pilkada Kota Magelang, Syarat Parpol Usung Calon Minimal Ada 5 Kursi DPRD

Pilkada Kota Magelang, Syarat Parpol Usung Calon Minimal Ada 5 Kursi DPRD

Regional
Update Banjir Bandang Sumbar: 59 Orang Meninggal, 16 Hilang

Update Banjir Bandang Sumbar: 59 Orang Meninggal, 16 Hilang

Regional
Kejagung Dalami Perjanjian Pisah Harta Harvey Moeis dan Sandra Dewi

Kejagung Dalami Perjanjian Pisah Harta Harvey Moeis dan Sandra Dewi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com