Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wilayah di Sumsel Rawan Bencana Alam Jelang Musim Hujan, BPBD Siapkan Satgas di Daerah untuk Mitigasi

Kompas.com - 14/09/2021, 05:00 WIB
I Kadek Wira Aditya

Editor

PALEMBANG, KOMPAS.com - Sejumlah kabupaten dan kota di wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) tercatat rawan bencana alam banjir dan tanah longsor.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel, daerah di Sumsel yang rawan terhadap bencana banjir di antaranya berada di kawasan Musi Rawas, Musi Rawas Utara, Banyuasin, Musi Banyuasin, Ogan Komering Ulu (OKU), OKU Timur, Penukal Abab Lematang Ilir, Ogan Komering Ilir, Ogan Ilir, dan Palembang.

Baca juga: Memasuki Musim Hujan, 17 Daerah di Sumsel Diminta Waspada Banjir dan Tanah Longsor

Sementara daerah yang rawan terhadap bencana tanah longsor berada di kawasan dataran tinggi di antaranya, OKU Selatan, Musi Rawas, Musi Rawas Utara, Penukal Abab Lematang Ilir, Kota Pagar Alam, dan Lahat.

Kepala Stasiun Klimatologi Kelas 1 Palembang Wandyantolis menyebutkan, sebagian besar wilayah di Sumsel saat ini sedang mengalami peralihan dari musim kemarau ke musim hujan. 

Selain itu, musim hujan di Sumsel juga berlangsung lebih cepat satu dasarian atau 10 hari ke depan dibandingkan saat tahun lalu.

Baca juga: 5 Desa di Kabupaten Tasikmalaya Terdampak Banjir

"Kami harap pemerintah sudah melakukan mitigasi bencana untuk menghadapi hidrometeorologi karena peralihan musim ini, terutama hujan deras," ungkap Wandayantolis saat menggelar konfrensi pers secara virtual, Senin (13/9/2021).

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel Iriansyah mengatakan, pihaknya telah menyiapkan mitigasi bila suatu saat terjadi bencana alam di daerah tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com