Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tuntut Jalan Diaspal, Warga dari 4 Desa Nginap di Depan Kantor Bupati

Kompas.com - 30/06/2020, 09:04 WIB
Syarifudin,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

BIMA, KOMPAS.com - Warga yang berasal dari empat desa di Kecamatan Langgudu tidur di depan kantor Bupati Bima karena tak bisa bertemu dengan Bupati Bima Indah Dhamayanti Putri.

Sebelumnya, sejak Senin (29/06/2020) pagi, warga melakukan aksi di depan kantor Bupati Bima menuntut agar jalan menuju desa mereka diaspal.

Baca juga: Menyambung Hidup dari Menganyam Rotan, Kekurangan Fisik Bukan Halangan

Sejak dibuka hingga sekarang jalan tersebut belum juga diaspal. Padahal jalan itu merupakan jalur utama penghubung antar desa.

 

Namun, hingga sore, ratusan warga yang datang dari sejumlah desa di Kecamatan Langgudu ini tak kunjung ditemui Bupati.

Mereka pun akhirnya memutuskan bertahan di depan pintu masuk kantor pemda hingga malam hari. Mereka tidak akan pulang sebelum bertemu Bupati.

"Kami akan bertahan di sini sampai kami ditemui Bupati," kata koordinator aksi, Fikria, Senin malam.

Baca juga: Hati Ibu Kalsum Teriris Hendak Dipenjarakan Anak karena Masalah Motor

Sebelumnya, massa sempat bersitegang dengan aparat kepolisian saat mencoba merangsek masuk ke halaman kantor Pemda Bima.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com