Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjadi Seniman Menemukan Jati Diri

Kompas.com - 27/06/2024, 06:00 WIB
Raja Umar,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

BANDA ACEH, KOMPAS.com- Adek Hanafi (60) mulai berkarier sebagai seniman pertunjukan sejak dia masih duduk di kelas 1 SMA di tahun 1981.

Almarhum ayahnya, Abdullatif, merupakan syeikh tarian seudati Aceh yang terkenal.

“Saya jadi seniman mungkin karena keturunan ya, ayah saya dulu syeikh seudati, tapi kami dari lima bersaudara hanya saya sendiri yang jadi seniman,” kata pria yang memiliki nama panggung Adek Alaika kepada Kompas.com saat ditemui di kantin Taman Budaya di Banda Aceh, Senin (24/6/2024).

Baca juga: Menanam Mimpi di Panggung Teater

Adek masih ingat betul penampilan perdananya saat masih SMA.

Baca juga: Panggung Teater sebagai Jalan Hidup

Dia terpilih untuk tampil bersama tim Federasi Teater Banda Aceh (FTB) mewakili Aceh pada acara kemah seniman se-Sumatera di Padang, Sumatera Barat.

“Saat tampil di Padang itu, peran saya sebagai staf menteri, karena waktu itu garapannya cerita tentang pengadilan putra mahkota, anak sultan yang dipancung karena dituduh berzina,” kenang Adek.

Setelah itu, Adek yang tergabung dalam teater Arenba, dikontrak oleh depertamen penerangan untuk tampil selama delapan kali program masuk desa.

Namun, setelah tampil, mereka hanya mendapat traktir sepiring mi dan kopi dingin saja.

“Dulu ada namanya depertemen penerangan yang sering bawa kami tampil pada kegiatan perintah. Kami tidak pernah tanya dan diberitahu honor berapa. Paling setelah tampil kami ditraktir makan dan minum. Sesekali kalau dikasi amplop isinya Rp 5.000 atau Rp 10.000, tapi kami puas dan merasa bangga setelah sukses tampil, itu ceritanya bisa berhari hari,“ jelasnya.

Setelah tampil di empat desa mengikuti program depertemen penerangan , Adek yang baru saja tamat SMA sekitar tahun 1984, kemudian memutuskan untuk hijrah ke Jakarta untuk mengembangkan bakat seni peran yang dia tekuni.

“Karena saya lihat kondisi di sini kurang dihargai untuk pelaku seni. Saya hijrah ke Jakarta untuk mengembangkan bakat saya sebagai aktor,“ ucapnya.

Selama di Jakarta, Adek tinggal di Gedung Pramuka di kawasan Kuningan.

Sejak saat itu, dia mulai sering bertemu dengan para seniman peran, sutradara, produser sinetron, dan film nasional.

Selama di Jakarta, pengalaman yang paling berkesan saat dia mengikuti lomba akting pada acara ulang tahun Persatuan Artis Film Indonesia pada tahun 1987.

Saat itu dia terpilih menjadi juara satu sebagai aktor terbaik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

13 Anggota Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Ditangkap, Puluhan Kilo Sabu dan Ganja Disita

13 Anggota Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Ditangkap, Puluhan Kilo Sabu dan Ganja Disita

Regional
Raih Penghargaan dari PBB untuk Penanganan Stunting, Mbak Ita Banjir Pujian dari Berbagai Pihak

Raih Penghargaan dari PBB untuk Penanganan Stunting, Mbak Ita Banjir Pujian dari Berbagai Pihak

Regional
Pemkot Semarang Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dalam Pembangunan Keluarga 2024

Pemkot Semarang Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dalam Pembangunan Keluarga 2024

Regional
Misteri Kematian Santriwati di Lombok Barat, Merengek Minta Pulang Sebelum Meninggal

Misteri Kematian Santriwati di Lombok Barat, Merengek Minta Pulang Sebelum Meninggal

Regional
Bertemu Nikson Nababan, Warga Karo Ungkapkan Kekagumannya

Bertemu Nikson Nababan, Warga Karo Ungkapkan Kekagumannya

Regional
Danau Beko di Tegal: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Danau Beko di Tegal: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus 5 Kali Hari Ini, Waspada Abu Vulkanik

Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus 5 Kali Hari Ini, Waspada Abu Vulkanik

Regional
Angka Perceraian Naik karena Hubungan 'Toxic', Didominasi Pasangan Muda

Angka Perceraian Naik karena Hubungan "Toxic", Didominasi Pasangan Muda

Regional
Kepala BKKBN: Keluarga Indonesia Tetap Bahagia meski Sedikit Miskin

Kepala BKKBN: Keluarga Indonesia Tetap Bahagia meski Sedikit Miskin

Regional
Bareskrim Periksa Mantan Gubernur Riau Terkait Dugaan Korupsi

Bareskrim Periksa Mantan Gubernur Riau Terkait Dugaan Korupsi

Regional
Pemeran Pria Dalam Foto Syur Selebgram Ambon Ternyata Oknum Brimob

Pemeran Pria Dalam Foto Syur Selebgram Ambon Ternyata Oknum Brimob

Regional
Bos Distro 'Anti Mahal' Palembang Pembunuh Penagih Utang Ditangkap di Padang

Bos Distro "Anti Mahal" Palembang Pembunuh Penagih Utang Ditangkap di Padang

Regional
Nikson Nababan: Saya Enggak Kasih Uang Satu Rupiah Pun ke Masyarakat

Nikson Nababan: Saya Enggak Kasih Uang Satu Rupiah Pun ke Masyarakat

Regional
Janji Bisa Loloskan Seleksi Polri, Brimob Gadungan Buat Warga Palembang Rugi Rp 345 Juta

Janji Bisa Loloskan Seleksi Polri, Brimob Gadungan Buat Warga Palembang Rugi Rp 345 Juta

Regional
Capaian ISPS 99 Persen, Mbak Ita Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN

Capaian ISPS 99 Persen, Mbak Ita Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com