Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikomplain soal Sepeda Motor yang Rusak, Mekanik di Lubuklinggau Bunuh Adik Pelanggan

Kompas.com - 26/06/2024, 12:33 WIB
Aji YK Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LUBUKLINGGAU, KOMPAS.com- Mekanik bengkel di Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan bernama Icang kini harus mendekam sel tahanan lantaran telah menganiaya adik pelanggannya hingga tewas.

Selain Icang, polisi juga menangkap Beli yang merupakan paman tersangka lantaran ikut terlibat dalam aksi penganiayaan tersebut.

Kasat Reskrim Polres Lubuklinggau AKP Hendrawan mengatakan, terdapat dua korban penusukan yang dilakukan oleh kedua tersangka.

Baca juga: Pembunuhan Bayi di Kediri, Polisi Sebut Orang Tua Panik sehingga Kubur Ala Kadarnya di Samping Rumah

Korban pertama adalah Amir yang merupakan pelanggan Icang. Sementara, Aan Saputra (24) adik ipar Amir tewas lantaran ikut dianiaya oleh kedua pelaku.

"Untuk Amir saat ini masih menjalani perawatan di rumah sakit karena banyak mengalami luka tusuk, sedangkan korban Aan tewas ditempat saat dianiaya kedua pelaku dengan menggunakan senjata tajam," kata Hendrawan, lewat pesan singkat, Rabu (26/6/2024).

Hendrawan menjelaskan, penganiayaan kedua korban itu bermula saat Amir mengajukan komplain kepada Icang lantaran sepeda motor jenis Yamaha N Max miliknya kembali rusak setelah dua pekan diperbaiki oleh tersangka.

Namun, komplain tersebut ternyata tak digubris oleh tersangka. Amir pun kembali menghubungi tersangka lewat pesan WhatsApp maupun telepon.

Baca juga: Gara-gara Terganggu Pesta Miras, Senior Aniaya Junior hingga Tewas di Asrama Yogyakarta

Upaya menghubungi tersangka itu membuat Icang menjadi marah. Lalu, pada Minggu (23/6/2024) korban dan tersangka bertemu di Pasar Satelit Lubuklinggau sehingga penganiayaan tersebut terjadi.

"Korban sedang berada di dalam mobil langsung dikejar oleh tersangka dan kaca mobilnya dipecahkan. Keduanya dianiaya di dalam mobil dan menyebabkan satu korban tewas," jelas Hendrawan.

Penganiayaan secara brutal itu pun ternyata disaksikan oleh anak dan istri Amir yang berada di dalam mobil. Keduanya berhasil selamat setelah keluar dari dalam mobil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KB Laki-Laki Sepi Peminat, Hanya Capai 3 Persen

KB Laki-Laki Sepi Peminat, Hanya Capai 3 Persen

Regional
Kronologi Penemuan Penggunaan Piagam Palsu di PPDB Jateng 2024

Kronologi Penemuan Penggunaan Piagam Palsu di PPDB Jateng 2024

Regional
Angka Kelahiran Menurun Drastis, BKKBN Targetkan Satu Pasangan Lahirkan Satu Anak Perempuan

Angka Kelahiran Menurun Drastis, BKKBN Targetkan Satu Pasangan Lahirkan Satu Anak Perempuan

Regional
Sagil Si Bocah SD Bertinggi 2 Meter Memilih Menjadi Atlet Basket

Sagil Si Bocah SD Bertinggi 2 Meter Memilih Menjadi Atlet Basket

Regional
Update Temuan Potongan Kaki di Semarang: Perempuan, Usia 20-40 Tahun, dan Diperkirakan Meninggal 2-4 Bulan

Update Temuan Potongan Kaki di Semarang: Perempuan, Usia 20-40 Tahun, dan Diperkirakan Meninggal 2-4 Bulan

Regional
Kasus Dugaan SPPD Fiktif 2020, Mantan Pj Wali Kota Pekanbaru Mangkir dari Panggilan Polda Riau

Kasus Dugaan SPPD Fiktif 2020, Mantan Pj Wali Kota Pekanbaru Mangkir dari Panggilan Polda Riau

Regional
[POPULER REGIONAL] Tagih Rp 10 Juta, Penagih Utang Dibunuh Nasabah | Tim SAR Selamatkan Penumpang KMP Virgo

[POPULER REGIONAL] Tagih Rp 10 Juta, Penagih Utang Dibunuh Nasabah | Tim SAR Selamatkan Penumpang KMP Virgo

Regional
Pj Gubernur Papua Barat Daya Kritik Bupati dan Wali Kota yang Tak Hadir Rakor Pilkada

Pj Gubernur Papua Barat Daya Kritik Bupati dan Wali Kota yang Tak Hadir Rakor Pilkada

Regional
Leuwi Jurig di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Leuwi Jurig di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Wujudkan Keluarga Berkualitas, Pemkot Semarang Libatkan PKK Implementasikan Gerakan Kembali ke Meja Makan

Wujudkan Keluarga Berkualitas, Pemkot Semarang Libatkan PKK Implementasikan Gerakan Kembali ke Meja Makan

Regional
Oknum Polisi di Kendal Diduga Gelapkan Mobil Rental

Oknum Polisi di Kendal Diduga Gelapkan Mobil Rental

Regional
Disdikbud Jateng Akui Temuan 25 Piagam Palsu di PPDB 2024

Disdikbud Jateng Akui Temuan 25 Piagam Palsu di PPDB 2024

Regional
Beredar Foto Syur Selebgram Ambon, Polisi: Kita Sedang Dalami

Beredar Foto Syur Selebgram Ambon, Polisi: Kita Sedang Dalami

Regional
Diduga Pakai Piagam Palsu, 25 Calon Siswa di SMAN 3 Semarang Terancam Tereliminasi

Diduga Pakai Piagam Palsu, 25 Calon Siswa di SMAN 3 Semarang Terancam Tereliminasi

Regional
Minyakita Langka di Polewali Mandar, Pedagang Beralih ke Minyak Premium

Minyakita Langka di Polewali Mandar, Pedagang Beralih ke Minyak Premium

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com