Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Warga Aceh Timur Tanggung Biaya Makan 137 Pengungsi Rohingya...

Kompas.com - 04/02/2024, 08:39 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Sebanyak 137 pengungsi Rohingya terdampar di Desa Kuala Parek, Kabupaten Aceh Timur pada Kamis (1/2/2024).

Para imigran tersebut ditemukan di pesisir pantai sekitar pukul 06.00 oleh nelayan yang akan melaut.

"Pas ditemukan pertama mencar, dan kami cari kemudian dikumpulkan," ungkap Keuchik Kuala Parek Syahrial Abdullah, Kamis.

Seratus tiga puluh tujuh pengungsi itu terdiri dari 40 pria dewasa, 47 perempuan dewasa, 23 anak perempuan dan 27 anak laki-laki.

Baca juga: UNHCR: 137 Imigran Rohingya Sementara Tetap di Kuala Parek Aceh Timur

Warga Kuala Parek dan sekitarnya memberikan makanan dan minuman untuk para imigran agar tidak kelaparan dan sakit.

Selain itu tim medis setempat juga sedang melakukan pemeriksaan terhadap para 137 imigran tersebut.

Syahrial Abdullah mengatakan sejak dua hari terakhir, dia berkoordinasi dengan warganya untuk memberi makan 137 imigran di desa tersebut.

“Sisi kemanusiaan kami sudah membantu memberi makanan dan minuman sejak kemarin,” kata Syahrial.

Ia mengatakan penolakan dari warga lokal tak bisa dihindarkan. Namun perahu kayu yang membawa imigran Rohingya hingga kini masih tersangkut di bibir pantai desa itu.

Warga sekitar pun berusaha untuk menarik kapal itu ke laut. Namun hingga Jumat (2/2/2024) sore, usaha tersebut belum berhasil.

Baca juga: Cerita Warga Memberi Makan 137 Warga Rohingya di Kuala Parek

Menurut dia, tak ada lokasi penampungan di desanya sehingga warga hanya memasang tenda sementara di bibir pantai.

“Sudah ada komunikasi dengan UNHCR, namun belum ketemu sampai sore ini. Jadi, prinsipnya kita minta dipindahkan segera. Kalau tidak, kita dorong lagi ke laut, sesuai permintaan warga,’ kata Syahrial.

Namun permintaan tersebut terkendala karena perahu kayu yang membawa mereka dalam kondisi kandas.

“Sementara ini, kami tangani dulu semuanya semampu kami. Tentu, kami tetap berharap agar bisa segera dipindahkan,” kata Syahrial.

Baca juga: Kesbangpol Aceh Timur: 137 Rohingya Belum Tahu Direlokasi ke Mana

Ada tiga ibu hamil

Sementara itu Kepala Puskesmas Sungai Raya, Aceh Timur, dr Dewi Suryati menyebutkan dari hasil pemeriksaan kesehatan, diketahui ada tiga pengungsi dalam kondisi hamil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anak di Rohil Selamat Usai Minum Kopi Beracun Pemberian Ibu Tiri

Anak di Rohil Selamat Usai Minum Kopi Beracun Pemberian Ibu Tiri

Regional
Mendaftar ke 6 Partai, Wakil Walkot Padang Ekos Albar Maju Pilkada Padang

Mendaftar ke 6 Partai, Wakil Walkot Padang Ekos Albar Maju Pilkada Padang

Regional
Tanggapan BBKSDA Riau soal Pekerja Tewas Diterkam Harimau Sumatera

Tanggapan BBKSDA Riau soal Pekerja Tewas Diterkam Harimau Sumatera

Regional
Baru Kelas 6 SD, Bocah di Jambi Punya Tinggi 2 Meter

Baru Kelas 6 SD, Bocah di Jambi Punya Tinggi 2 Meter

Regional
Bocah SMP di Garut Saksikan Sang Ibu Dibunuh Perampok di Kamar Mandi, Tangannya Sempat Diikat

Bocah SMP di Garut Saksikan Sang Ibu Dibunuh Perampok di Kamar Mandi, Tangannya Sempat Diikat

Regional
Isi Surat Wasiat di Dekat Jasad Bayi Dalam 'Paper Bag' di Bali, Ada Uang Rp 1 Juta untuk Pemakaman

Isi Surat Wasiat di Dekat Jasad Bayi Dalam "Paper Bag" di Bali, Ada Uang Rp 1 Juta untuk Pemakaman

Regional
Warga Tembalang dan Candisari Deklarasikan Dukungan kepada Mbak Ita untuk Maju Pilwakot Semarang 2024

Warga Tembalang dan Candisari Deklarasikan Dukungan kepada Mbak Ita untuk Maju Pilwakot Semarang 2024

Regional
Dipolisikan Rektor Unri karena Kritik UKT, Khariq: Saya Tetap Berjuang meski Dipenjara

Dipolisikan Rektor Unri karena Kritik UKT, Khariq: Saya Tetap Berjuang meski Dipenjara

Regional
Warga Gayamsari Deklarasikan Dukungan Mbak Ita Maju Pilwakot Semarang 2024

Warga Gayamsari Deklarasikan Dukungan Mbak Ita Maju Pilwakot Semarang 2024

Regional
Malam Mencekam di Lombok, 1 Desa Diserang Puluhan Warga dengan Sajam

Malam Mencekam di Lombok, 1 Desa Diserang Puluhan Warga dengan Sajam

Regional
2 Kali Jadi Wakil, Ita Daftar Bakal Calon Wali Kota Semarang lewat PDI-P

2 Kali Jadi Wakil, Ita Daftar Bakal Calon Wali Kota Semarang lewat PDI-P

Regional
Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Regional
Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com