Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Ulat Sagu di Kampung Yoboi Jayapura, Ada Sajian Papeda hingga Es Krim Sagu

Kompas.com - 25/10/2022, 11:22 WIB
Roberthus Yewen,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SENTANI, KOMPAS.com - Festival Ulat Sagu II digelar di Kampung Yoboi, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, pada 25-27 Oktober 2022.

Festival ini digelar berdasarkan ide masyarakat dan pemuda di Kampung Yoboi. Festival Ulat Sagu ini merupakan yang kedua digelar di Kampung Yoboi, festival pertama digelar pada 2020.

Baca juga: Menengok Cantiknya Kampung Yoboi, Desa Wisata di Atas Danau Sentani (1)

Gelaran Festival Ulat Sagu II bertepatan dengan penyelenggaraan Kongres Masyarakat Adat Nusantara (KMAN) yang berlangsung di Kabupaten Jayapura dan Kota Jayapura.

Berbagai makanan lokal khas Papua akan disajikan selama penyelenggaraan Festival Ulat Sagu di Kampung Yoboi yang berada di atas permukaan Danau Sentani ini. 

Ketua Panitia Festival Ulat Sagu II Kampung Yoboi Billy Tokoro mengatakan, salah satu makanan yang disajikan pada festival itu adalah papeda, salah satu makanan pokok masyarakat Papua dan Maluku.

Bahan dasar pembuatan papeda, kata Billy, adalah sagu. Sehingga tak heran makanan ini tersebar hampir di seluruh warung, baik di Kota dan Kabupaten Jayapura.

“Ada makan papeda dan ikan kuah kuning dari Danau Sentani dan makan papeda dengan ulat sagu,” kata Billy Tokoro kepada Kompas.com, Senin (24/10/2022) malam.

Para pengunjung festival diharapkan menyantap papeda yang disiapkan masyarakat Kampung Yoboi.

“Bagi para wisatawan, tamu undangan, masyarakat adat nusantara dan semua pengunjung bisa menikmati papeda yang akan disiapkan oleh warga masyarakat disela-sela pelaksanaan kegiatan festival,” ajaknya.

Es krim dan kue sagu

Selain papeda, ada jajanan modern berbahan dasar sagu yang juga disiapkan masyarakat Kampung Yoboi, yakni es krim dan kue sagu.

“Es krim sagu ini merupakan salah satu turunan produk dari sagu yang dapat ditemui oleh warga selama berkunjung mengikuti Festival Ulat Sagu II di Yoboi,” kata Billy.

Kue yang dibuat dari sagu juga akan disajikan kepada para wisatawan dan pengunjung selama berada di Yoboi.

“Para wisatawan dan pengunjung tinggal pilih menu makanan lokal yang akan disiapkan warga untuk di makan dan di minum,” ucapnya.

Tokok dan ramas sagu

Selain makanan tradisional, Festival Ulat Sagu juga menampilkan atraksi pengolahan sagu secara langsung. Para wisatawan bisa mencoba mengolah sagu di lokasi itu.

“Atraksi tokok sagu, ramas sagu bisa dilihat secara langsung. Bisa di nonton dan di foto langsung di lokasinya,” kata Billy.

Baca juga: Kejari Jayapura Kembalikan Aset Senilai Rp 3 Miliar ke Pemkab Mamberamo Raya

Tak hanya itu, Billy mengungkapkan, para wisatawan dan pengunjung bisa langsung memanen sagu bersama masyarakat adat pemilik hak ulayat, sekaligus melihat proses pengolahan sagu di pohon.

“Mulai dari proses penebangan, tokok sagu hingga ramas sagu bisa dilihat secara langsung,” ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com