Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengaku Anggota TNI, Seorang Pria di Klaten Curi Aki Motor

Kompas.com - 24/09/2021, 23:30 WIB
Labib Zamani,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Warga Dukuh Tegalpare, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Klaten, S (35) dìtangkap polisi diduga mencuri aki sepeda motor di jalan area persawahan.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan mengatakan S merupakan spesialis pencurian aki sepeda motor.

Target sasaran S adalah sepeda motor keluaran tahun lama karena akinya berada di bagian bodi samping sehingga mudah untuk dibongkar.

"Pelaku hanya mengincar akinya saja. Sasarannya sepeda motor tahun lama karena akinya mudah dibongkar," kata Wahyu di Polres Sukoharjo, Jawa Tengah, Jumat (24/9/2021).

Baca juga: Pencuri Genset di Rumah Dinas Kepala Bank NTB Ditangkap, 2 Pelaku Lain Masih Buron

Pelaku sempat mencuri empat aki sepeda motor korbannya. Naas, saat akan mencuri aki sepeda motor untuk yang kelima kalinya, S ketahuan sama pemilik kendaraan.

Korban sempat menanyakan kepada pelaku apakah anggota TNI. Sebab, pada saat beraksi pelaku memakai kaus doreng, membawa tas ransel doreng dan memakai HT seperti layaknya anggota TNI.

"Pelaku menjawab iya sembari berdiri memegang HT. Korban sempat meminta KTP pelaku tapi tidak diberikan," ungkap dia.

Merasa curiga dengan pelaku, korban akhirnya memanggil sejumlah warga datang ke lokasi. Kemudian korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Sukoharjo.

Pelaku berhasil ditangkap di Tambak Segaran, Kelurahan Banmati, Kecamatan Sukoharjo pada Selasa (21/9/2021).

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan beberapa barang bukti berupa obeng, tang dan kunci pas ukuran 10-12 yang digunakan sebagai sarana untuk membongkar aki sepeda motor korbannya.

"Pelaku kita tangkap pukul 11.45 WIB saat hendak mencuri aki yang kelima," ungkap Kapolres.

Baca juga: 3 Pencuri Besi Rel Kereta Api Diringkus, 2 di Antaranya Masih Pelajar

Pelaku dijerat Pasal 363 ayat (1) ke-5 KUHP Jo Pasal 64 KUHP tentang Tindak Pidana Pencurian dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara.

Sementara itu, pelaku S mengaku belum pernah mencuri sepeda motor. Selama ini yang diambil adalah aki dari sepeda motor.

"Belum pernah saya mencuri motor. Tapi aki sepeda motor yang saya ambil," kata S.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com