Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Oma Rahel, "Nenek Super" yang Rela Bantu TNI dalam Urusan Berat

Kompas.com - 12/07/2021, 15:36 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Jam dinding menunjukkan pukul 09.45 Wita, saat Oma Rahel Nauk keluar dari rumahnya di Desa Lekona, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (9/7/2021).

Terik matahari yang mulai menyengat kulit tak menyurutkan semangat nenek 71 tahun itu untuk terus melangkah menuju pematang sawah.

Meski tak lagi muda, Oma Rahel berjalan kaki sendirian sejauh 1 kilometer menuju lokasi sawah.

Dia hanya membawa air minum yang diisi dalam botol bekas air mineral.

Baca juga: Gubernur NTT Izinkan Warga Buka Masker, asalkan...

Butuh sekitar 10 menit bagi istri almarhum Martinus Malesi itu untuk sampai di tempat tujuan.

Pagi itu, Oma Rahel dan warga lainnya berbaur bersama puluhan tentara dari Kodim 1627/Rote Ndao untuk mengerjakan pembangunan saluran irigasi sepanjang 500 meter.

Proyek ini termasuk dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 111 pada 2021.

Desa Lekona berada di sebelah timur Pulau Rote yang berjarak 38 kilometer dari Kota Baa, ibu kota Kabupaten Rote Ndao.

Pulau ini letaknya paling selatan di Indonesia dan berbatasan laut dengan Australia.

Mengenakan topi koboi dipadu jaket kain kuning tua, celana pendek biru dengan sandal jepit biru tua, Oma Rahel terlihat berbeda dari warga lainnya.

Meski jadi yang paling senior, Oma Rahel malah yang paling bersemangat mengangkat batu karang berukuran sedang.

Baca juga: Cerita Duo TNI-Polri, Panen Sayur Hidroponik dan Lele untuk Warga yang Isolasi Mandiri

Nenek yang memiliki 6 orang anak dan 3 cucu itu bukan hanya sekali mengangkat batu.

Tetapi, Oma Rahel beberapa kali mengangkat batu dengan berat lebih dari 5 kilogram.

Dengan langkah cepat, Oma membawa batu-batu itu dan membawanya menuju tumpukan.

Gerakan yang gesit membuat Oma Rahel terlihat seperti 30 tahun lebih muda.

Sesekali ia melempar tawa, lantaran menjadi sorotan warga dan anggota TNI yang hadir.

Setelah mengumpulkan batu, Oma Rahel lantas berpindah dekat mesin molen di sisi utara.

Ia mengangkat ember berukuran kecil yang berisi campuran semen dan pasir.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com