Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heboh Perempuan Berjalan Santai di Tengah Jalan Menuju Telaga Sarangan hingga Membuat Jalan Macet, Ini Kata Polisi

Kompas.com - 31/05/2021, 17:52 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Warga di sekitar destinasi wisata Telaga Sarangan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, dikejutkan dengan adanya seorang perempuan berjalan santai di tengah jalan.

Akibat ulahnya, kecametan pun tak terhindarkan di jalan raya tersebut.

Meski sempat menyebabkan kemacetan, polisi bisa mengurai arus lalu lintas di lokasi.

“Ya, Minggu siang kejadiannya. Hanya sebentar, terus kita urai kemacetan,” kata Kapolsek Plaosan AKP Munir melalui pesan singkat Minggu (30/5/2021) malam.

Baca juga: Pelaku Perempuan Mengaku Ketagihan Seks, Sepekan Bisa Berhubungan Badan dengan 5 Pria Berbeda

Kata Munir, perempuan itu sempat ditegur oleh pengguna jalan karena aksi yang dilakukannya menghalangi pengendara yang hendak melintas.

Namun, saat ditegur, lanjutnya, wanita tersebut marah dan memilih berjalan di tengah.

"Dia marah, tidak mau minggir saat salah satu pengguna jalan mengajaknya minggir," ungkapnya, Senin (31/5/2021).

Baca juga: Viral, Video Seorang Perempuan Berjalan Santai di Tengah Jalan Akses Menuju Telaga Sarangan

Dari keterangan pihak keluarga, diketahui perempuan tersebut diduga mengalami depresi setelah ditinggal pacarnya di telaga.

“Setelah mendapat laporan kami bantu mengamankan, diajak ke pos lalu kami hubungi keluarganya dan pacarnya,” kata Kepala Unit Lalu Lintas Polres Plaosan Ipda Ahmad Suryani.

Dikembalikan ke keluarga

Setelah diamankan polisi, perempuan muda yang berjalan di tengah jalan tersebut dikembalikan ke keluarganya.

“Keluarganya dari Ngawi, sudah dijemput Minggu sore,” kata Munir.

Miskun (77), kakek perempuan muda yang berjalan di tengah jalan mengatakan, cucunya sejak umur satu tahun telah menjadi anak piatu dan ditinggal bapaknya nikah lagi sehingga ikut kakeknya sampai beranjak dewasa.

Baca juga: Terungkap, Motif Perempuan yang Berjalan Santai di Tengah Jalan Menuju Telaga Sarangan

Viral di media sosial

Sebelumnya, warganet dibuat heboh dengan beredar video yang memperlihatkan seorang perempuan berjilbab hitam berjalan santai di tengah jalan.

Dalam video 25 detik yang beredar di media sosial, tampak terlihat perempuan itu berjalan santai di tengah jalan tanpa menghiraukan kepadatan arus lalu lintas di jalur Magetan-Sarangan.

Saat diminta seorang pengguna jalan untuk minggir, perempuan itu terlihat marah.

Meskipun sempat marah, perempuan itu akhirnya dapat diajak minggir oleh pengguna jalan tersebut.

Baca juga: Gerebek Kampung Narkoba, Polisi: Kampung Ini Sudah Tidak Bisa Disentuh, Banyak Oknum yang Membekingi Mereka

 

(Penulis : Kontributor Magetan, Sukoco | Editor : Pythag Kurniati, Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com