SALATIGA, KOMPAS.com - Wali Kota Salatiga Yuliyanto dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Salatiga Titik Kirnaningsih membagikan 2.000 paket nasi pada Sabtu (6/2/2021).
Paket tersebut diberikan kepada petugas keamanan dan kesehatan, pedagang, driver ojek online dan pangkalan, tukang becak, dan tukang parkir.
Yuliyanto mengatakan, paket nasi tersebut diberikan untuk meringankan beban warga yang tetap beraktivitas saat imbauan "Jateng di Rumah Saja".
"Tentu penghasilan mereka menurun karena ada imbauan Jateng di Rumah Saja, ini kita lihat pasar sepi pengunjung. Semoga dengan adanya paket nasi ini bisa membantu meringankan pengeluaran mereka," jelasnya.
Baca juga: Jateng di Rumah Saja, Bupati Banyumas Dikirimi Karangan Bunga Bernada Protes
Yuliyanto mengapresiasi warga yang tetap memakai masker saat beraktivitas.
"Ini sesuai dengan komitmen pedagang dan pelaku ekonomi yang menyatakan akan mematuhi protokol kesehatan saat pasar tetap beroperasi pada Jateng di Rumah Saja," paparnya.
Dia berharap, pascagerakan "Jateng di Rumah Saja", angka Covid-19 bisa turun dan dikendalikan sehingga kehidupan berjalan normal tapi tetap dengan batasan.
"Kita semua berharap pandemi Covid-19 segera berlalu," kata Yuliyanto.
Baca juga: Catat, Mulai 10 Februari Jadwal Keberangkatan KA Berubah, Waktu Tempuh Lebih Singkat
Saat pembagian, Yuliyanto dan Titik Kirnaningsih menumpang mobil bak terbuka milik Satpol PP Salatiga.
Kemudian mereka berjalan kaki di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman dan memberikan nasi kepada warga yang beraktivitas.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.