Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bersiap Sekolah Tatap Muka Tahun Depan, 7.400 Guru di Kepri Jalani Rapid Test

Kompas.com - 29/12/2020, 07:40 WIB
Hadi Maulana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

 

BATAM, KOMPAS.com - Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menegaskan pihaknya siap menggelar pelaksaan belajar mengajar tatap muka untuk seluruh sekolah tingkat SMA dan SMK, baik swasta maupun negeri.

Hal dilakukan karena sudah banyak sekolah yang mengajukan ke Disdik untuk menggelar aktivitas belajar mengajar tatap muka.

Kepala Dinas Pendidikan Kepri M Dali mengatakan, bahkan untuk memberikan jaminan rasa aman dan nyaman kepada para orangtua, murid dan juga para guru.

Baca juga: Bupati Bogor: Demi Keselamatan, Sekolah Tatap Muka Januari 2021 Bisa Diundur

Disdik Kepri telah mengusulkan kepada Satgas Penanganan Covid-19 Kepri, agar dapat melakukan pemeriksaan rapid test kepada 7.400 guru di Kepri.

"Sudah hampir seluruh sekolah tingkat SMA/SMK di Kepri siap melaksanakan pembelajaran tatap muka di masa pandemi Covid-19 ini," kata Dali melalui telepon, Senin (28/12/2020).

Dali mengaku jika dilakukan, hal ini akan dicoba pada saat dimulainya semester genap tahun ajaran 2019/2020 pada 4 Januari 2021 mendatang. Namun demikian pihaknya akan melakukan pembahasan kembali terkait pemberlakuannya.

"Apakah dilakukan di zona hijau atau seluruh zona, nanti akan dirapatkan terlebih dahulu," terang Dali.

Baca juga: Potret Siswa MTs Pakis di Banyumas, Harus Panjat Pohon di Puncak Bukit, Cari Sinyal demi Belajar Daring

 

Tidak saja menggelar rapat, saat ini juga pihaknya tengah melakukan verifikasi syarat permohonan untuk pembelajaran tatap muka yang diajukan masing-masing sekolah.

"Insya Allah tanggal 30 Desember 2020 selesai verifikasinya, tapi sampai hari ini dari yang sudah memasukkan permohonan, ada juga yang sudah kami keluarkan izinnya," papar Dali.

Lebih jauh Dali mengatakan, pembelajaran tatap muka ini sesuai arahan pemerintah pusat yang telah memberikan kewenangan penuh kepada pemerintah daerah untuk menentukan pemberian izin pembelajaran tatap muka di sekolah-sekolah. 

"Satgas kemarin menyetujui usul tersebut. Sekarang kami tinggal menunggu waktu dari Satgas kapan akan melakukan rapid testnya," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com