Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabag Humas Pemkot Surabaya dan 7 Pegawainya Positif Covid-19

Kompas.com - 17/12/2020, 15:10 WIB
Achmad Faizal,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - 8 orang pegawai Bagian Humas Pemkot Surabaya dikabarkan terpapar Covid-19.

Salah satunya adalah Kepala Bagian Humas Pemkot Surabaya Febriadhitya Prajatara.

Febri disebut tertular dari sang istri yang bekerja di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispensukcapil) Kota Surabaya.

"Kabag Humas tertular dari istrinya yang bekerja di Dispendukcapil," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Surabaya Mohammad Fikser, saat dikonfirmasi, Kamis (17/12/2020).

Baca juga: Bupati Sumenep dan Istri Isolasi di Surabaya Setelah Positif Covid-19

Setelah Febri dinyatakan positif, seluruh pegawai bagian humas Pemkot Surabaya menggelar tes swab, dan hasilnya 7 orang positif Covid-19.

"Dari hasil swab di bagian humas 7 orang positif Covid-19. 2 bergejala dan masuk rumah sakit, yang satu sudah keluar rumah sakit," ujar dia.

Fikser sendiri mengaku langsung melakukan tes swab saat mengetahui Febri positif Covid-19, karena dia mengaku kerap satu mobil dengan Febri saat kegiatan wali kota Surabaya Tri Rismaharini.

"Alhamdulillah hasil tes swab saya negatif Covid-19," ujar dia.

Dia memastikan, seluruh pegawai di Pemkot Surabaya menjalani pemeriksaan swab secara rutin untuk menghindari penyebaran Covid-19.

 

Sementara itu, jumlah kasus komulasi Covid-19 di Jawa Timur per Rabu (16/12/2020) tercatat 72.124 kasus setelah mendapat penambahan 755 kasus.

62.277 (86,35 persen) di antaranya sembuh, 4.831 (6,70 persen) dirawat, dan 5.016 (6,95 persen) meninggal dunia.

Enam daerah berdasarkan update data Covid-19 dari Satgas Penanganan Covid-19 Jawa Timur masih berstatus zona merah yakni Tuban, Kota Blitar, Jember, Kabupaten Kediri, Banyuwangi, dan Kota Malang.

Baca juga: Positif Covid-19, Wabup Pamekasan Dirujuk ke RSUD Dr Soetomo Surabaya karena Sesak Napas

Sebelumnya, daerah dengan zona merah hanya Kota Blitar, Jember, Kota Probolinggo.

Sementara, 32 daerah sisanya masuk kategori zona oranye atau daerah dengan risiko sedang penularan Covid-19.

Ke-32 daerah dimaksud adalah Pacitan, Ponorogo, Trengalek, Tulungagung, Blitar, Malang, Lumajang, Bondowoso, Situbondo, Probolinggo, dan Pasuruan.

Selanjutnya, Sidoarjo, Mojokerto, Jombang, Nganjuk, Madiun, Magetan, Ngawi, Bojonegoro, Lamongan, Gresik, Bangkalan, Sampang, Pamekasan, Sumenep, Kota Kediri, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan, Kota Mojokerto, Kota Madiun, Kota Surabaya, dan Kota Batu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com