Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang sejak Kamis, Seorang Nelayan Asal Cianjur Ditemukan Tewas

Kompas.com - 07/11/2020, 20:01 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com – Tim SAR gabungan menemukan Taufik bin Asam (19), nelayan asal Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, yang hilang sejak Kamis (5/11/2020).

Korban ditemukan tewas di Perairan Pantai Jayanti, Cidaun, Cianjur, atau sejauh 500 meter dari lokasi kejadian pada Sabtu (7/11/2020).

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Bandung Supriono mengatakan, jenazah korban dibawa ke puskesmas setempat untuk diserahkan kepada keluarga.

“Ditemukan pada pencarian hari ketiga. Dengan demikian operasi SAR dihentikan,” kata Supriono seperti dikutip dari rilis tertulis, Sabtu.

Baca juga: Pengamat: Debat Pilkada Solo bagai Bumi dan Langit

Selama pencarian, terdapat tiga tim yang terlibat menyisir laut dan pesisir pantai.

"Tim satu dan dua pencarian di laut dengan perahu jukung nelayan dari Pelabuhan Jayanti sampai lokasi kejadian sejauh lima kilometer,” ujar dia.

Sementara tim tiga menyisir wilayah darat sejauh empat kilometer dari Pelabuhan Jayanti.

"Sampai Pantai Cemara," kata Supriono.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com