Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenazah Santri yang Hilang Saat Tolong Teman Tenggelam Ditemukan

Kompas.com - 29/10/2020, 12:21 WIB
Karnia Septia,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com - Warga Lingkungan Pelita, Kelurahan Dasan Agung Baru, Kecamatan Selaparang, Kota Mataram, digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki yang tersangkut di tepi Sungai Jangkuk, Kamis (29/10/2020) sekitar 06.30 Wita.

Mayat laki-laki tersebut, ditemukan warga tersangkut di keramba di tepi Sungai Jangkuk.

Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mataram menerima laporan tersebut dari warga setempat dan langsung memberangkatkan personelnya ke lokasi penemuan untuk mengevakuasi jenazah.

“Kami mengerahkan personel yang sedang melakukan pencarian korban dengan melakukan penyisiran di aliran Sungai Tibu Atas sampai dengan Sungai Jangkuk di wilayah Mataram dan Ampenan, ke lokasi penemuan (mayat) untuk melakukan evakuasi bersama unsur lainnya,” terang Kepala Basarnas Mataram, Nanang Sigit PH, dalam keterangan tertulis, Kamis (29/10/2020).

Baca juga: Pencarian Santri yang Hanyut di Air Terjun Tibu Atas Dilanjutkan, Tim Penyelam Diturunkan

Jenazah kemudian dibawa tim SAR gabungan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda NTB.

Nanang mengatakan, jenazah yang dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara ini merupakan salah satu korban tenggelam di air terjun Tibu Atas, Desa Buwun Sejati, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, yang selama ini dicari oleh tim SAR gabungan sejak Selasa (27/10/2020). 

Keluarga korban, telah mendatangi Rumah Sakit Bhayangkara untuk memastikan Jenazah yang ditemukan merupakan anggota keluarganya.

"Setelah dilakukan pemeriksaan, pihak keluarga menyatakan Jenazah tersebut merupakan anggota keluarganya atas nama Samsul Irawan (17) asal Praya Lombok Tengah," kata Nanang.

Korban ditemukan sekitar 15,5 kilometer dari lokasi kejadian di air terjun Tibu Atas.

"Jadi cukup jauh, tapi memang kali jangkung itu satu aliran dengan Tibu atas. Memang dari kemarin hujan lebat, sehingga memungkinkan sekali bahwa korban terbawa aliran sungai yang memang cukup deras," terang Nanang.

Baca juga: Detik-detik 2 Santri Terseret Air Bah karena Ingin Tolong Teman, 1 Tewas, 1 Hilang

Tim SAR gabungan sebelumnya telah menemukan satu korban atas nama Lalu Imam Baihaqi (18), Selasa (27/10/2020) pukul 17.15 WITA.

Korban ditemukan di pinggir sungai sekitar 500 meter dari lokasi kejadian, dalam keadaan meninggal dunia dan sudah diserahkan kepada pihak keluarga.

"Dengan telah ditemukannya seluruh korban yang berjumlah dua orang, operasi SAR (pencarian dan pertolongan) dinyatakan ditutup," kata Nanang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com