Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengunggah Video PKL Diancam Istri Wakapolda Sumsel Ternyata YouTuber Medan

Kompas.com - 21/08/2020, 06:38 WIB
Aji YK Putra,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

 

"Masalah ribut dengan mantan ibu Wakapolda Brigjen Pol Zulkarnain tahun 2012 (periode menjabat di Sumsel) itu sudah selesai, dan kami sekarang sudah berhubungan baik dan saya sekarang sudah jualan. Masalah itu sudah selesai tujuh bulan yang lalu,"kata Evitasari di Polrestabes Palembang, Kamis (13/8/2020).

Ia menjelaskan, dalam video pengakuannya tersebut, tak ada sangkut paut dengan istri  Brigjen Pol Rudi Setiawan yang kini sedang menjabat sebagai Wakapolda Sumsel. 

"Masalah ini tidak ada hubungannya dengan pak Rudi Setiawan (Wakapolda Sumsel sekarang). Saya minta maaf yang sebesar-besarnya kepada Ibu Rudi Setiawan, Wakapolda yang sekarang dan Pak Rudi Setiawan, karena tidak ada sangkutannya dengan beliau, tidak ada sama sekali," ujarnya.

Sebelumnya, rekaman video seorang perempuan yang mengaku pedagang kaki lima di pasar 16 Ilir Palembang, yang mengaku diancam istri Wakapolda Sumatera Selatan. Video yang diunggah di chanell Youtube "Now Sumsel" itu viral.

Dalam video yang berdurasi 14 menit 39 detik itu, wanita PKL tersebut mengaku bernama Evitasari (28).

Sembari menangis, Evitasari menyebutkan jika tak bisa lagi berdagang di pasar 16 Ilir usai ia menegur seorang wanita yang mengaku sebagai istri Wakapolda Sumatera Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com