TEGAL, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, mengumumkan penambahan dua pasien baru terkonfirmasi positif Covid-19.
Pasien pertama berinisial DAE (25), seorang tenaga medis di rumah sakit di Kota Tegal, serta balita berusia 1,8 tahun berinisial MFA asal Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemkab Tegal dr Joko Wantoro mengatakan, keduanya dinyatakan positif setelah hasil swab positif Covid-19.
"Untuk DAE asal Kecamatan Tarub, adalah seorang tenaga medis yang sedang mengikuti program internship di salah satu rumah sakit di Kota Tegal," kata Joko kepada wartawan, Rabu (24/6/2020) malam.
Baca juga: Kasus Covid-19 di Kabupaten Tegal Bertambah
DAE merupakan kontak erat dari kasus terkonfirmasi positif EP (39), seorang dokter spesialis asal Desa Pesarean, Kecamatan Adiwerna yang meninggal dunia pada awal Juni lalu.
Dalam catatan Kompas.com, EP sebelumnya diketahui sebagai dokter spesialis radiologi di RSUD Kardinah Kota Tegal yang meninggal dalam perjalanan saat akan dirujuk ke RSUP Kariadi Semarang.
Dari hasil penelusuran Dinas Kesehatan, kata Joko, diketahui DAE sudah pindah ke tempat tinggalnya yang baru di Kelurahan Tegalsari, Tegal Barat, Kota Tegal.
Namun, DAE juga masih beraktivitas di rumahnya di Desa Kesamiran, Tarub.
Penelusuran kontak erat maupun kontak dekat juga dilakukan di Desa Kesamiran.
"DAE saat ini menjalani isolasi mandiri di rumahnya di Kesamiran,” kata Joko.
Baca juga: Anak Tenaga Medis di Tegal Bisa Daftar PPDB Lewat Jalur Afirmasi, Disediakan Kuota 5 Persen
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal dr Sri Prima Indraswari menuturkan, DAE merupakan seorang dokter internship yang sedang bertugas di UGD RSUD Kardinah Kota Tegal.
"Ya benar DAE ini bertugas di UGD RSUD Kardinah, tapi ia warga Kabupaten Tegal. Tapi tetap kita tracing yang infonya punya rumah di Jalan Durian Kota Tegal," pungkas Prima.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.