Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 di Kabupaten Tegal Bertambah

Kompas.com - 20/06/2020, 08:38 WIB
Tresno Setiadi,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi


TEGAL, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, mengumumkan penambahan 5 kasus positif Covid-19, Jumat (19/6/2020).

Dengan penambahan 5 kasus, total ada 30 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Tegal.

"Bertambah 5 orang dengan hasil swab keluar positif Covid-19," kata Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemkab Tegal dr Joko Wantoro dalam keterangan tertulis yang dirilis Humas Pemkab Tegal, Jumat malam.

Baca juga: Anggota Brimob Jatuh dari Motor, Dadanya Ditusuk Orang yang Menolong

Joko mengungkapkan, 3 dari 5 pasien positif Covid-19 tersebut diketahui memiliki riwayat perjalanan dari wilayah episentrum penularan Covid-19.

Pasien pertama berinisial M (45), asal Desa Timbangreja, Kecamatan Lebaksiu.

Pasien ini dirawat di RSUD dr Soeselo Slawi sejak Selasa kemarin.

Pasien mengalami keluhan sakit tenggorokan, batuk dan sesak napas.

Sebelumnya M diketahui baru datang dari Jakarta.

Baca juga: Cuma karena Curhat di Media, Kepala Puskesmas Ini Dicopot

Pasien kedua adalah seorang perempuan berinisial OH (28), asal Kelurahan Procot, Kecamatan Slawi.

Pasien ini sebelumnya menjalani tes cepat mandiri di RSI PKU Muhammadiyah Singkil dengan hasil reaktif yang kemudian dilanjutkan pemeriksaan swab.

Pasien OH memiliki riwayat perjalanan dari Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Saat ini, OH menjalani perawatan di RS Harapan Sehat Slawi.

Pasien ketiga berinisial SH (27), asal Desa Sindang, Kecamatan Dukuhwaru.

Sebelumnya, SH menjalani tes cepat mandiri di RSI PKU Muhammadiyah Singkil dengan hasil reaktif yang dilanjutkan pemeriksaan swab.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com