Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Berakhirnya PKM, Ruas Jalan di Semarang yang Ditutup Kembali Dibuka

Kompas.com - 16/06/2020, 06:00 WIB
Riska Farasonalia,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi


Lebih lanjut, Ardi menjelaskan setelah pembukaan ini pihaknya akan melakukan evaluasi terkait tindak lanjut dari pembukaan ruas jalan tersebut.

Kendati demikian, Ardi masih menunggu instruksi tim gugus tugas Covid-19 Kota Semarang.

"Nanti evaluasi akan menyeluruh apakah ada pembukaan ruas jalan seperti sedia kala yang disusul dengan pembukaan fasilitas umum lainnya," katanya.

Baca juga: Ganjar Kecewa Pasar Mangkang Semarang Tidak Terapkan Protokol Kesehatan

Pantauan Kompas.com, water barrier maupun besi pembatas yang digunakan untuk menutup ruas jalan di Jalan Ngesrep Timur atau patung kuda Undip selama PKM berlangsung sudah disingkirkan.

Selain itu, kendaraan yang mayoritas pengendara sepeda motor dan mobil pribadi itu kembali melintasi ruas jalan yang sebelumnya ditutup termasuk di jalan protokol.

Sebagian besar pengendara pun sudah mengenakan masker untuk melindungi diri meskipun ada juga segelintir pengguna jalan yang nekat tidak menggunakan masker.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com