Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Gresik Terima BLT Rp 600.000 Per Keluarga, Penerima Diklaim Sudah Tepat Sasaran

Kompas.com - 30/04/2020, 17:00 WIB
Hamzah Arfah,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

Mendata

Kepala Desa Sidorejo Khamid meyakinkan warga yang mendapat BLT sudah sesuai dengan prosedur dan sesuai sasaran yang diharapkan oleh pemerintah, yaitu kepada warga miskin baru dan terdampak Covid-19.

"Mereka yang dapat ini di luar warga penerima bantuan PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai). Jadi warga miskin baru atau terdampak karena corona, Rp600.000 per keluarga selama tiga bulan," ujar Khamid kepada awak media di balai Desa Sidorejo, Kamis (30/4/2020).

"Untuk Desa Sidorejo saat ini ada sebanyak 45 warga yang menerima bantuan. Kami sudah ajukan 65 orang lagi, tapi masih menunggu persetujuan," jelasnya.

Pendataan juga dilakukan secara transparan.

Pihak desa terlebih darhulu membuka data warga yang sudah menerima PKH dan BPNT, dengan disaksikan semua perangkat desa, pihak kepolisian, dan anggota TNI setempat agar fair.

Setelah itu, baru pihak desa menyisir warga miskin baru atau mereka yang terdampak corona ini.

Pendataan melibatkan semua unsur, mulai Pemdes, BPD (Badan Permusyawarahan Desa), RT/RW, hingga Karang Taruna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com