Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makam Mantan Bupati Ngawi Dirusak Orang Tak Dikenal

Kompas.com - 27/04/2020, 08:57 WIB
Sukoco,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

NGAWI, KOMPAS. com – Makam mantan Bupati Ngawi Raden Adipati Kertonegoro  yang terletak di pemakaman umum Dusun Krajan Kulon, Desa Sine, Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, dirusak orang tak dikenal.

Ngawi Raden Adipati Kertonegoro menjabat sebagai Bupati Ngawi tahun 1834 – 1837

Kapolres Ngawi AKBP Dicky Ario Yustisianto mengatakan, perusakan makam salah satu tokoh pendiri Kabupaten Ngawi itu diketahui juru kunci makam, Minggu (26/4/2020) pukul 08.00 WIB.

“Juru makam Sunarto  mengetahui perusakan makam pada hari Minggu pagi dan siangnya  melaporkan ke Polsek Sine,” ujarnya melalui rilis, Senin (27/4/2020).

Baca juga: Nekat Mudik, Puluhan Pengendara Dipaksa Putar Balik di Exit Tol Ngawi

Pelaku juga merusak sebuah makam yang berada di dekat makam Raden Adipati Kertonegoro.

Pelaku menghancurkan makam dan memecahkan batu nisan.

“Pelaku memecah batu nisan  tersebut dan selanjutnya membuangnya ke sebuah jurang sebelah timur makam,” ujar Dicky.

Baca juga: Cara Lapas di Ngawi Perangi Corona: Napi Berjemur, Penjara Disemprot Kapur Barus Campur Minyak Tanah

Polisi saat ini masih menyelidiki kasus tersebut dengan mengumpulkan keterangan juru kunci makam dan dua saksi lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com