Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Ulus, Warga Tasikmalaya: Ingin Kembali Bekerja ke China Setelah Lolos Karantina Natuna

Kompas.com - 16/02/2020, 13:38 WIB
Irwan Nugraha,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

 

Tak ada penjemputan khusus dari Pemkab Tasikmalaya

Ulus mengaku dirinya baru tiba di rumah orang tuanya di Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (16/2/2020) dini hari tadi.

Selama kepulangannya di Tasikmalaya, Ulus mengaku tak pernah ada penjemputan khusus dari Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya.

"Tidak ada penjemputan khusus oleh pemda di sini. Saya seperti pulang biasa saja tadi jam satu subuh saya tiba rumah. Saya perasaan biasa saja, kalau keluarga saya senang semua karena saya sehat," ujar Ulus sembari mengaku baru bangun tidur kepada awak media yang menunggunya sejak pagi tadi.

Baca juga: Usai Karantina di Natuna, 3 Mahasiswa NTB Tiba di Lombok

Selama ini para tetangga Ulus, menerima seperti biasa kepulangannya ke kampung halaman.

Meskipun sebelumnya sempat ikut khawatir kalau dirinya akan terkena dan menyebarkan virus Corona di lingkungan tempat tinggalnya.

"Saya memang komunikasi saat di Wuhan tiap hari dengan keluarga, dan memastikan saya baik-baik saja di sana saat itu. Namun, karena ada proses evakuasi oleh Indonesia di Wuhan, saya minta izin ke perusahaan saya, dan saya diizinkan pulang dulu ke Indonesia," ujar Ulus.

Baca juga: Pertemuan Haru Nenek dan Cucu Sepulang dari Karantina di Natuna

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com