Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guru "Pedofil" Sekap Siswinya 4 Hari, Ini Faktanya

Kompas.com - 24/09/2018, 09:43 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Khairina

Tim Redaksi

Polisi menduga kuat pelaku hendak berbuat tidak senonoh di Lembah Pani itu. Namun demikian, pelaku membantahnya.

“Di Lembah Pani, saya tidak macem-macem. Hanya saya peluk biar tidak dingin badan murid saya," ungkap Sobirin.

Baca Juga: Guru Kesenian Bawa Kabur Siswinya untuk Berkemah Berduaan

3. Diduga mengidap pedofil

Pihak sekolah mengenal Sobirin sebagai guru mata pelajaran kesenian yang baik dan ramah.

Anggapan itu membuat pihak sekolah tidak menaruh curiga saat Sobirin pergi menemani LBM untuk mencari sepeda yang hilang.

Sementara itu, polisi menduga kuat Sobirin memiliki disorientasi seksual menyimpang, pedofil.

Kompol Yhogi Setiawan mengatakan, berkat penyelidikan dengan memeriksa sejumlah saksi. Akhirnya, pelaku berhasil ditangkap di Lembah Pani, Malang.

Baca Juga: Kisah Guru TK Bergaji Rp 350.000 dan Tinggal di Rumah Reyot

4. Sobirin mencoba kabur dari kejaran polisi

Menembak.Shutterstock Menembak.

Polisi terpaksa menembak kaki Sobirin karena mencoba kabur saat hendak diringkus di Lembah Pani, Malang.

Kasus dugaan pencabulan terhadap LBM terbongkar setelah pihak keluarga dan sekolah melaporkan ke polisi.

Dari hasil penyelidikan sementara, Sobirin mengaku tidak melakukan perbuatan senonoh terhadap korban. Namun demikian, pihak kepolisian masih terus memeriksa pelaku dan berusaha mengumpulkan barang bukti untuk mengungkap kasus tersebut.

Baca Juga: Kronologi Pengeroyokan Suporter hingga Tewas Jelang Laga Persib Vs Persija

Sumber: KOMPAS.com (Caroline Damanik), TRIBUNNEWS

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com