Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Lumpur Hantam Pengungsi Korban Gempa di Sigi

Kompas.com - 21/10/2018, 18:40 WIB
Rosyid A Azhar ,
Khairina

Tim Redaksi

PALU, KOMPAS.com – Hujan deras membuat Desa Salua, Kecamatan Kulawi, Kabupaten Sigi tergenang lumpur.

Sebelumnya, warga desa ini juga terkena bencana gempa bumi dengan magnitudo 7,4 yang melanda Sulawesi Tengah.

“Tidak sampai 1 jam hujan, desa kami sudah banjir,” kata Adrianus (24), warga Desa Salua, Minggu (21/10/2018).

Hujan lebat mengguyur Desa Salua sejak siang hingga sore. Air yang datang dari perbukitan di sekitar desa tak mampu ditampung sungai.

Baca juga: Kebakaran di Kamp Pengungsi Rohingya di Myanmar, Enam Orang Tewas

Lumpur dan kayu yang datang dari bagian atas desa hanyut terbawa air menuju pemukiman warga. Material ini terhenti saat tersangkut di sebuah jembatan sehingga air yang seharusnya melewati sungai lebih meluber ke sisi kanan dan kiri sungai.

“Waktu gempa lalu banyak longsoran di desa kami, sekarang makin parah dengan datangnya hujan lebat ini,” ujar Adranius.

Kondisi warga desa yang masih mengungsi di tenda-tenda darurat pun semakin sulit akibat luapan air ini. Mereka tetap bertahan dengan kondisi yang serba terbatas.

Kompas TV Bantuan yang datang kemudian dikumpulkan ke gedung olahraga Palu, sebelum nantinya dibagikan kepada para pengungsi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com