Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Investasi Rp 190 Triliun, China Investor Utama PSN Tanjung Sauh

Kompas.com - 24/06/2024, 08:58 WIB
Partahi Fernando Wilbert Sirait ,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Investor asal China didapuk sebagai penanam modal utama dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) Tanjung Sauh, Kecamatan Nongsa, Batam, Kepulauan Riau, menyusul penetapan oleh Presiden Joko Widodo pada Mei 2024 lalu.

Dalam penetapan PSN Tanjung Sauh, Pemerintah menunjuk Panbil Group sebagai pengelola PSN dengan target investasi Rp190 triliun secara bertahap hingga 20 tahun ke depan.

Adanya keterlibatan penanaman modal para investor dari Negeri Tirai Bambu ini, diungkapkan Chairman Panbil Group, Johanes Kennedy Aritonang.

Disebutkan, dalam tujuh tahun terakhir, Panbil Group telah melakukan sejumlah MoU dengan beberapa investor asal China, Singapura, dan Jepang.

Baca juga: Jokowi Tetapkan KEK Tanjung Sauh di Batam, Incar Investasi Rp 199,6 Trilun

"China menjadi yang pertama dan terbesar, kemudian Singapura dan Jepang. Target investasi akan dibangun kawasan industri meliputi industri ringan, cair, dan besar," papar Johanes saat dihubungi, Senin (24/6/2024).

Untuk nilai investasi awal, Panbil Group menargetkan Rp 5 triliun-10 triliun dalam kurun waktu lima tahun, guna pembangunan floorplan, waduk, pelabuhan, dan infrastruktur pendukung.

Kemudian pembangunan akan difokuskan pada pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU), dan jalan lingkungan.

"Kami saat ini menunggu daftar peralatan untuk memulai kegiatan fisik secepat mungkin," lanjut dia.

Terpilihnya Pulau Tanjung Sauh sebagai kawasan investasi baru, salah satu alasannya adalah keterbatasan lahan investasi di Kota Batam.

Bahkan Johanes menyebut, rencana pembangunan infrastruktur PSN Tanjung Sauh akan dapat melebihi Batam.

"Jika investor meminta lahan 100 hektar atau 50 hektar, di Batam sudah habis. Namun, di Pulau Tanjung Sauh masih ada lahan yang tersedia."

Baca juga: Pemerintah Berencana Bangun Pelabuhan di Tanjung Sauh Batam

"Infrastruktur pendukung, kami targetkan kapasitas listrik yang lebih besar, bendungan (DAM) juga sudah ada, serta pelabuhan yang memadai," kata Johanes.

Disinggung mengenai masyarakat pesisir dari tiga kampung nelayan yang ada di Pulau tersebut. Johanes mengimbau warga dapat terlibat dalam setiap proses pembanguan.

Sebagai ganti rugi, Panbil Group akan memberikan lahan relokasi sesuai pilihan warga.

"Kami berharap penduduk tidak pindah sekarang agar bisa membantu kegiatan di sana. Komunikasi dengan warga berjalan baik dan mereka menerima rencana ini dengan positif," sebut dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dalam 2 Pekan, Belasan Selebgram di Lampung Ditangkap karena Promosikan Judi 'Online'

Dalam 2 Pekan, Belasan Selebgram di Lampung Ditangkap karena Promosikan Judi "Online"

Regional
22 Rumah di Tanah Bumbu Terbakar, 108 Warga Kehilangan Tempat Tinggal

22 Rumah di Tanah Bumbu Terbakar, 108 Warga Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Pemprov Jateng Gelontorkan Dana Bantuan Parpol Rp 22,6 Miliar, PDI-P Dapat Paling Besar

Pemprov Jateng Gelontorkan Dana Bantuan Parpol Rp 22,6 Miliar, PDI-P Dapat Paling Besar

Regional
Truk Tabrak Rumah lalu Lindas Mahasiswi di Kamar hingga Tewas

Truk Tabrak Rumah lalu Lindas Mahasiswi di Kamar hingga Tewas

Regional
NasDem Duetkan Eks Pj Wali Kota dan Ketua DPRD di Pilkada Kota Ambon

NasDem Duetkan Eks Pj Wali Kota dan Ketua DPRD di Pilkada Kota Ambon

Regional
Misteri Potongan Kaki di Pantai Marina Semarang, Identitas Korban Belum Terungkap

Misteri Potongan Kaki di Pantai Marina Semarang, Identitas Korban Belum Terungkap

Regional
Kronologi Kasus Penagih Utang Dibunuh dan Dicor di Palembang, Pelaku Nasabah Pemilik Distro

Kronologi Kasus Penagih Utang Dibunuh dan Dicor di Palembang, Pelaku Nasabah Pemilik Distro

Regional
Polisi Buru 2 Bandar Judi Online Perwakilan Asia

Polisi Buru 2 Bandar Judi Online Perwakilan Asia

Regional
Motor Masuk Jalan Berlubang, Remaja 17 Tahun Jatuh dan Tewas Seketika

Motor Masuk Jalan Berlubang, Remaja 17 Tahun Jatuh dan Tewas Seketika

Regional
Soal Pilkada 2024, Mbak Ita Masih Menunggu Rekomendasi PDI-P

Soal Pilkada 2024, Mbak Ita Masih Menunggu Rekomendasi PDI-P

Regional
Inspektorat Sumbawa Periksa Puluhan Pejabat soal Temuan BPK 2023

Inspektorat Sumbawa Periksa Puluhan Pejabat soal Temuan BPK 2023

Regional
3 Hari Diburu, Buaya Pemangsa Warga di Tanggamus Ditangkap

3 Hari Diburu, Buaya Pemangsa Warga di Tanggamus Ditangkap

Regional
Penipu Modus Jual Beli Mobil Ditangkap, Hasilnya untuk Judi Online

Penipu Modus Jual Beli Mobil Ditangkap, Hasilnya untuk Judi Online

Regional
Kejati Jabar Periksa Puluhan Saksi Terkait Ruislag Tanah di Karawang

Kejati Jabar Periksa Puluhan Saksi Terkait Ruislag Tanah di Karawang

Regional
Kantor Dishub Merauke Dipalang, Pemilik Hak Ulayat Tuntut Rp 4,4 Miliar

Kantor Dishub Merauke Dipalang, Pemilik Hak Ulayat Tuntut Rp 4,4 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com