Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Danau Gunung Tujuh, Danau Sakti yang Tersembunyi di Taman Nasional Kerinci Seblat

Kompas.com - 30/01/2024, 16:36 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Indonesia menyimpan keindahan alam yang memukau termasuk sederet danau eksotis, yang salah satunya dikenal dengan nama Danau Gunung Tujuh.

Tersembunyi di kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS), lokasi Danau Gunung Tujuh masuk ke dalam wilayah Desa Pelompek, Kecamatan Ayu Aro, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi.

Baca juga: Mengenal Danau Matano, Danau Terdalam di Asia Tenggara dan Cerita Goa Tengkorak

Dilansir dari laman Taman Nasional Kerinci Seblat, Danau Gunung Tujuh adalah sebuah danau kaldera yang terbentuk akibat aktivitas vulkanik gunung berapi pada masa lampau.

Kaldera tersebut kemudian terisi oleh air hujan sehingga membentuk sebuah danau.

Baca juga: Danau Sentarum, Danau Terbesar di Kalimantan Barat yang Memiliki Dua Wajah

Luas Danau Gunung Tujuh mencapai 960 hektare dengan panjang berkisar 4,5 km dan lebar 3 km.

Danau Gunung Tujuh terletak pada ketinggian 1.996 m dpl, sehingga tidak heran jika danau ini masuk ke dalam jajaran danau tertinggi di Indonesia.

Bahkan ada yang menyebut bahwa danau ini menjadi danau tertinggi di Asia Tenggara.

Baca juga: Danau Diatas dan Danau Dibawah, Pesona Danau Kembar di Sumatera Barat

Lokasinya yang berada di ketinggian membuat danau ini juga terlihat asri dan sejuk karena kerap ditutupi kabut dengan suhu rata-rata 17 derajat celcius.

Keunikan Danau Gunung Tujuh

Danau Gunung Tujuh tidak hanya memiliki pesona alam yang memukau, namun juga menyimpan keunikan tersendiri.

Keunikan pertama ini terletak pada namanya, karena danau ini memang dikelilingi oleh tujuh gunung.

Ketujuh gunung yang mengelilingi danau ini yaitu Gunung Hulu Tebo, Gunung Hulu Sangir, Gunung Madura Besi, Gunung Lumut, Gunung Selasih, Gunung Jar Panggang, dan Gunung Tujuh.

Letak danau yang dikelilingi gunung ini ternyata membuat air di danau tidak pernah kering. Hal ini karena pada beberapa gunung terdapat sumber air yang mengalir dan mengisi danau.

Danau Gunung Tujuh juga mengaliri beberapa sungai di Jambi, salah satu alirannya bermuarĵa di Sungai Batanghari.

Selain itu, keunikan lain dari Danau Gunung Tujuh terletak pada sebutan Danau Sakti yang disematkan oleh masyarakat Kerinci.

Sebutan ini ternyata dikaitkan dengan kondisi air danau yang selalu terlihat bersih meski di pinggiran danau terdapat banyak pohon tumbang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Regional
Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Regional
Buruh Demak Terbagi 2, Ikut Aksi di Semarang atau Jalan Sehat Bersama Pemerintah

Buruh Demak Terbagi 2, Ikut Aksi di Semarang atau Jalan Sehat Bersama Pemerintah

Regional
Selingkuh Dengan Teman Kantor, Honorer di Bangka Barat Dipecat

Selingkuh Dengan Teman Kantor, Honorer di Bangka Barat Dipecat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com